Reviews
Hotel Transylvania 3 : A Monster Vacation, Liburan Yang Menghapus Luka Lama

14 Jul 2018

Tepat diputar di penghujung liburan sekolah di Indonesia ini aman dan menghibur buat anak-anak. Monster-monster, terutama monster gelatin hijau Blobby (Genndy Tartakovsky) dan Tinkles, anjing peliharaan Dennis (Asher Blinkoff). Setelah Transylvania 1 dan 2, hubungan cinta Mavis dan Johny (Andy Samberg) dan Mavis (Selena Gomez), kini giliran Papa Drac (Adam Sandler) yang merasa berbunga-bunga.

Setelah pernikahan Johnny dan Mavis, dan kelahiran Dennis, dunia rasanya semakin ramah pada para monster. Tak ada lagi prasangka antara monster dan manusia. Manusia kini sudah bersahabat dengan para monster.  Karenanya monster-monster begitu antusias untuk pergi berlibur dalam pelayaran pertama khusus monster yang dipimpin kapten Ericka (Kathryn Hahn). Bahkan Vlad, ayah Drac, mengganti kostumnya dengan celana pendek dan kemeja pantai. Horee.. libur telah tiba!

Siapapun perlu liburan, apalagi para monster pekerja hotel Transylvania yang sehari-harinya melayani tamu dan pasangan werewolf Wayne dan Wanda yang lelah dan selalu sakit kepala mengurusi anak-anaknya yang banyak dan sangat aktif. 

Bagi Papa Drac, pelayaran ini semakin istimewa karena bertemu dengan kapten Ericka. Drac benar-benar kesengsem pada kapten berambut putih itu. Namun, ia tidak menyadari kalau sebenarnya Ericka menyimpan maksud tersembunyi. Ia ingin memusnahkan para monster di sebuah pulau. Ericka ternyata adalah keturunan Abraham Van Helsing, sang pemburu vampir (Van Helsing pernah dibuat film tahun 2004 dan diperankan Hugh Jackman). 

Apakah para monster selamat? Bersambutkah cinta Papa Drac, atau terputus karena obsesi Van Helsing? Namanya juga film anak, semua tentu berakhir bahagia. Liburan musim panas kali ini juga akan berakhir dengan tawa. Semoga liburan sekolah anak Anda juga begitu. Jika sudah mati gaya mau apa lagi di ujung liburan, sempatkan menyaksikan film ini.  Sebagai orang tua, Anda bisa menjelaskan keburukan judi dan prasangka buruk lewat film ini. 

Tepuk tangan untuk sutradara Genndy Tartakovsky yang mampu membuat trilogi Hotel Transylvania sama lucu dan menariknya. Jika Anda ingin berinteraksi dengan para monster, coba mainkan games sederhananya di situs yang dibuat Sony Pictures www.hotelt3.com.  (f)

Baca Juga:

Sulitnya Menjadi Stay-at-Home Superhero Dad dan Dilema Ibu Bekerja di The Incredibles 2
Film Koki-Koki Cilik, Belajar Tentang Kegigihan dan Kesetiakawanan
Film Kulari Ke Pantai, Tentang Petualangan dan Pembelajaran Dalam Perjalanan Jakarta - Banyuwangi



 


Topic

#filmanak

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?