Reviews
4 Buku Pilihan Untuk Akhir Minggu Ini; Wesel Pos , Don't Let Go, You’re Not As Alone As You Think, I Owe You One

23 Mar 2019


Wesel Pos
Ratih Kumala/GPU

Wesel pos kini sudah jadi barang langka. Dan, Ratih Kumala mengangkat kembali pelayanan pos mulai punah tersebut dalam sebuah cerita tentang tantangan hidup. Wesel pos mewakili pembaca untuk melihat begitu kerasnya hidup di Jakarta. Keberanian penulis menentukan sudut pandang membuat alur cerita lebih menarik.
 
Don’t Let Go
P. Andriany/ Bhuana Ilmu Populer

Olivia menutup diri pada pria dan cinta setelah tunangannya meninggal dalam kecelakaan mobil bersama wanita lain. Namun kehadiran Barra, dua tahun kemudian membawa cinta baru. Kisah setebal 384 halaman ini mungkin klise, namun penulis mampu menuangkannya dalam cerita yang enak untuk dibaca.
 
I Owe You One
Sophie Kinsella / GPU

Semua berubah setelah kematian ayahnya. Fixie Farr yang selama ini berkomitmen bahwa keluarga menjadi yang utama, mulai mempertanyakan prinsip tersebut setelah ia disibukkan terus-menerus dengan urusan keluarga dan saudaranya. Buku karya Sophie Kinsella selalu diminati pembaca Indonesia. Tunggu kehadirannya Februari ini.
 
You’re Not As Alone As You Think
Citra Marina / GPU

Buku gambar bukan hanya milik anak-anak. Inilah yang dibuktikan oleh ilustrator dan penulis buku, Citra Marina. Buku pertamanya, You’re Not As Alone As You Think, masuk dalam daftar 10 buku terlaris 2018. Lewat Choo Choo, Marina mengingatkan kita untuk menjadi diri sendiri, meski berada dalam masyarakat yang kompleks. (f)

Baca Juga:

Buku Pilihan Minggu Ini: Orang Padang Tionghoa, Kreasi Busana Daerah Indonesia Warisan Nusantara, Knowing Your Power, & Becoming
Drama Korea Lee Jong-suk dan Lee Dong-wook Ini Menceritakan Perjuangan Wanita di Dunia Kerja
5 Film Ini Akan Mengajarkan Anda Tentang Toleransi


Topic

#rsensi, #rilisbaru

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?