Trending Topic
Mengapa Kini Saya Tak Setangguh Dulu?

13 Nov 2016


Foto: Fotosearch

Sejak dipindahtugaskan ke luar Pulau Jawa, sepertinya saya jadi lebih emosional. Apalagi, ini pertama kalinya saya tinggal sendiri, sementara saya baru menikah beberapa bulan lalu. Saya jadi lebih mudah khawatir, takut, atau marah, yang saya lampiaskan dengan menangis. Dulu, sepertinya saya lebih tangguh.
 
Yolanda - Denpasar
 
Saran Irma
Perubahan drastis dalam waktu singkat membuat proses penyesuaian diri jadi lebih menantang. Dalam kondisi ini, perasaan kurang nyaman, sedih, maupun cemas merupakan hal yang lumrah. Rasa takut biasanya akan muncul ketika kita berada di tempat atau menghadapi kondisi yang tidak kita kenal.

Tak ada yang salah dengan diri Anda, jika kini merasa lebih emosional dari biasanya. Ketika Anda merasa lebih lega setelah meluapkan emosi dengan menangis, hal itu justru telah menolong Anda. Menangis tidak bisa dipakai sebagai ukuran yang menunjukkan kuat atau lemahnya seseorang. Tiap orang punya kekuatan dan kelemahan. Perasaan Anda saat ini menunjukkan bahwa  Anda mulai mengenal sisi lain dari diri Anda yang kuat dan tegar.

Di luar upaya untuk bersosialisasi di lingkungan baru dan mengembangkan hobi untuk mengurangi rasa kesepian, tetaplah memelihara hubungan dengan keluarga dan teman-teman di tempat asal Anda. Berbagi cerita dan bertukar pikiran dengan orang-orang terkasih, terutama pasangan, dapat membuat Anda selalu merasa dekat dengan mereka. Perlahan, latih diri Anda untuk menerima kondisi baru ini. Anda hanya membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan perubahan.
 
Saran Monty Satiadarma
Anda dulu merasa tangguh karena berada dalam zona nyaman. Banyak orang di sekeliling Anda yang memberikan dukungan. Apalagi, Anda baru mulai membina rumah tangga. Tanpa dukungan dari lingkungan baru, Anda kini merasa harus berjuang sendirian. Tetapi, justru inilah kesempatan terbaik bagi Anda untuk belajar mandiri dan menjadi tangguh dengan sejati.

Ini saatnya Anda mulai memberdayakan diri dengan menggunakan bekal kemampuan yang sudah Anda miliki. Buktikan pada diri sendiri, Anda mampu mandiri. Kecemasan, kemarahan, dan menangis merupakan manifestasi dari rasa tidak berdaya karena tidak ada tempat bersandar. Sebelumnya, Anda merasa bahwa Anda bisa menyandarkan diri pada orang lain. Saat mereka berada di sekeliling Anda, hal ini tidak dirasakan. Anda baru merasakannya ketika mereka yang dapat Anda andalkan tidak ada di sekitar Anda.

Ini adalah saat terbaik bagi Anda untuk membangkitkan kesadaran akan  keberdayaan diri yang sesungguhnya Anda miliki. Ini adalah saat terbaik Anda untuk menjadi diri Anda yang sesungguhnya, bukan karena bantuan dari orang lain. Selamat berjuang! (f)
 


Topic

#KesehatanJiwa

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?