Trending Topic
Atlet Bulutangkis Ganda Campuran Hafiz Faizal-Gloria Widjaja Juara dan Ganda Putri Greysia Polii-Apriyani Rahayu Menang di Thailand Open 2018

16 Jul 2018

 
Foto : dok. Badmintonindonesia.org

Kabar gembira datang dari Bangkok, Thailand. Pasangan Ganda Campuran Hafiz Faizal/Gloria Widjaja Juara dan Ganda Putri Greysia Polii/ Apriyani Rahayu Menang di Thailand Open 2018. 

Hafiz/Gloria menang dua gim langsung dari pasangan campuran Inggris, Chris Adcock/ Gabrielle Adcock. Ini pertemuan pertama bagi pasangan ini. Hafiz/Gloria berada di peringkat 11 dunia berhasil menghentikan pasangan Adcock, peringkat 6 dunia, yang sebelum mencapai final telah mengalahkan pasangan Indonesia lainnya, Praveen/ Melati di perempat final.

Kemenangan ini sangat berarti. Dari poin yang diperoleh, diperkirakan mereka akan naik ke peringkat 9 dunia. Ini juga menjadi modal besar untuk menambah percaya diri mereka untuk menghadapi Kejuaraan Dunia akhir Juli ini di Tiongkok. Mereka juga memberi harapan bagi Indonesia, saat Liliyana Natsir alias Butet yang biasanya menjadi andalan di nomor ganda campuran bersama Tontowi, akan pensiun. 

Hafiz Faizal yang lahir 23 September 1994 baru dipasangkan dengan Gloria Widjaja, kelahiran 28 Desember 1993, pada tahun 2017. Ini adalah gelar pertama mereka. Minggu lalu langkah mereka terhenti di semifinal Indonesia Terbuka dari Tontowi/Butet. 

Tak urung Butet pun mengucapkan selamat dan meninggalkan pesan di media sosial @ge_widjaja, agar juniornya itu tetap rendah hati dan dan tidak cepat puas.
 
Sementara itu Greysia/Apriyani menang atas ganda putri Jepang Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi juga dua gim langsung 21-13, 21 -10. Kemenangan atas pemain yang berada di peringkat  dunia ini spesial, karena dalam lima kali pertemuan mereka, Greysia/Apriyani selalu kalah dari Misaki/Ayaka, termasuk di Indonesia Open yang baru lalu. Misaki/Ayaka adalah pasangan putri peringkat 3 dunia dan juara Olimpiade 2016. 
 
Semoga kemenangan ini jadi modal berharga bagi Greysia/Apriyani dalam Kejuaraan Dunia dan Asian Games yang akan datang, ya. Selamat Hafiz/ Gloria! Selamat Greysia/Apriyani. (f)
 
 
 


Topic

#bulutangkis

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?