Travel
Ulang Tahun Jakarta, Yuk Keliling 10 Tempat Piknik dengan TransJakarta

22 Jun 2016


Foto: Fic
Dalam rangka ulang tahun Jakarta, kita jalan-jalan di sekitaran Jakarta, yuk? Ada banyak tempat seru yang bisa dicapai dengan bus TransJakarta. Dari wisata sejarah, hiburan, tempat nongkrong, taman hijau, hingga wisata edutainment modern.

1/ Monumen Nasional (Tugu Monas)
Ikon kota Jakarta ini tak pernah membosankan untuk dikunjungi. Jika Anda datang di pagi hari, waktu yang tepat untuk jogging dan berolahraga. Di siang hari, jangan lewatkan mengunjungi museum sejarah nasional. Pada senja hingga malam hari, menikmati ‘siraman’ cahaya lampu warna-warni di tugu dan gedung-gedung sekitaran monas.

Busway:
Koridor 6 (Monas – Ragunan)
Koridor 1 (Blok M – Kota)
 
2/ Taman Mini Indonesia Indah (TMII)
Ada banyak wahana, taman, dan museum menarik di dalam kompleks TMII ini. Cocok sebagai tempat hiburan sekaligus memberikan muatan edukasi untuk anak. Jangan lewatkan wahana terbaru, Taman Legenda, yang membawa kita ke zaman dinosaurus, dan Skyworld, tempat kita bisa belajar tentang antariksa dan astronomi.

Busway:
Koridor 9 (Pluit – Pinang Ranti, Jika dari Blok M, bisa transit di Halte Semanggi. Turun di Halte Garuda Taman Mini.  Menyeberang ke depan Tamini Square, lalu naik angkot apa saja (T15A, K40) ke pintu 1 TMII.
 
3/ Ancol
Belum lengkap liburan jika belum mengunjungi Ancol. Bertualang ke Gelanggang Samudera, Dunia Fantasi, Sea World, Taman Eco Park, atau sekadar main air di pantai.

Busway:
Koridor 5 (Kampung Melayu – Ancol)
Koridor Ekspres PGC  – Ancol
 
4/ Kebun Binatang Ragunan
Taman seluas 147 hektare dengan 50 ribu pohon, ini ibarat rimba di tengah kota. Oasis yang menyejukkan. Belum lagi, 2000-an satwa di dalamnya, membuat kita terasa dekat dengan alam.

Busway:
Koridor 6: Dukuh Atas - Ragunan
Monas – Ragunan
Monas- Ragunan via Semanggi
 
5/ Kidzania Jakarta
Menawarkan rekreasi berkonsep edutainment bagi anak-anak usia 2-16 tahun. Tempat wisata indoor ini berbentuk semacam replika kota yang sesungguhnya, tetapi dalam ukuran anak-anak. Ada jalan raya, Rumah Sakit, Supermarket, Salon, Teater, serta kendaran lalu-lalang di sekeliling kota replika ini.

Busway:
Koridor 1: Blok M –Kota. Turun di Halte Polda Metro
 
6/ Masjid Istiqlal
Masjid yang dibangun tahun 1961 ini adalah masjid kebanggaan Jakarta.  Memiliki arsitektur modern, dinding dan lantainya berlapis marmer dan dihiasi ornamen geometrik dari baja antikarat, serta mampu menampung lebih dari 200 ribu jamaah, tak heran tempat ini menjadi destinasi wisata religi yang tak pernah sepi pengunjung setiap harinya. Tak jauh dari masjid, berdiri Gereja Katedral Jakarta, gereja Katolik tertua di Jakarta yang dibangun tahun 1901.  

Busway:
Halte TransJakarta Istiqlal
Koridor 2 (Pulogadung– Harmoni)
koridor 3 (Kalideres – Pasar Baru)
 
7/ Kota Tua Jakarta
Menelusuri  sisi kota lama Jakarta, dengan museum-museumnya, dan bangunan peninggalan kolonial, tempat yang  memberi banyak inspirasi dan pengetahuan. Setiap sudutnya menarik untuk difoto.

Busway:
Koridor 1 Blok M – Jakarta Kota
 
8/ Pecinan Glodok
Populer sebagai pusat belanja elektronik,  tempat yang dikenal sebagai China Town ini juga menawarkan pesona kebudayaan Cina di Jakarta. Mampirlah ke Pasar Petak Sembilan, nikmati kuliner Tionghoa, dan belanja produk-produk khas yang umum  dipakai masyarakat Tionghoa. Temukan juga bangunan vihara dan kelenteng.
 
Busway:
Koridor 1 Blok M – Jakarta Kota
 
9/ Pasar Senen
Pasar yang terletak di dekat Stasiun Kereta Api Senen ini menjadi tujuan belanja kue di pasar Subuh, yang buka pada dini hari. Ada pula Pasar Batak, yang menjual beraneka kebutuhan memasak kuliner khas Batak.
 
Busway:
Koridor 2 (Pulogadung – Monas)
 
10/ Taman Menteng
Oasis di pusat kota, area hijau pohon-pohonnya kini mulai rimbun.  Taman Menteng  terletak di antara jalan Jl. HOS Cokroaminoto dan Jl. Mohammad Yamin, Menteng, Jakarta Pusat. Berdiri di atas tanah seluas 2 hektare, tempat yang tepat untuk bersantai, sekadar nongkrong dengan keluarga dan teman-teman.
 
Busway:
Pasar Senen – Lebak Bulus
 


Topic

#HUTJakarta

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?