Tahu & Tempe
Resep Satai Tempe

26 May 2016


Perpaduan gula jawa dan asam jawa menghasilkan rasa asam-manis yang segar dan membuat tempe tak lagi dipandang sebelah mata.

Bahan:
3 sdm minyak sayur
5 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
600 ml santan kental, dari 1 butir kelapa parut
400 g tempe, potong 3x3x1 cm
75 g gula merah, sisir
1½ sdt air asam jawa
10 batang tusuk satai

Bumbu, haluskan:
10 cm kunyit
10 butir bawang merah
5 buah cabai merah keriting
5 siung bawang putih
3 buah cabai merah besar
2 sdt garam
2 sdt terasi bakar
1 sdm ketumbar butiran

Cara Membuat:
1.    Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, dan lengkuas hingga harum.
2.    Masukkan santan, tempe, dan gula. Masak hingga bumbu meresap dan santan menyusut. Tambahkan air asam, aduk rata. Angkat.
3.    Tusukkan 4 potong tempe pada tiap tusuk satai. Ulangi langkah yang sama untuk sisa bahan.
4.    Panggang di atas bara api sambil sesekali dioles bumbu hingga kecokelatan, angkat. Sajikan hangat.(f)


Untuk 10 tusuk


Topic

#resep

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?