Sex & Relationship
Rindu Masa Lajang Setelah Menikah

14 Aug 2017


Foto: Pixabay

Saya (34), bulan lalu baru saja mengakhiri masa lajang. Saya menikah dengan teman kuliah, yang bertemu kembali setahun yang lalu. Masalahnya, saya sering merindukan masa lajang saya. Bisa bebas mau ke mana saja, mau melakukan aktivitas apa saja, bahkan menghabiskan akhir pekan dengan bermalas-malasan seharian.

Sekarang rasanya tidak enak kalau mau berbuat begitu. Saya juga masih sering merasa risi, ke mana-mana harus ditemani suami. Bagaimana agar saya merasa nyaman dan menikmati kehidupan pernikahan?

Rina– Jakarta

Tampaknya, saat ini Anda sedang menghadapi proses adaptasi. Proses ini bisa berlangsung cepat atau lambat, tergantung bagaimana Anda mengambil keputusan untuk menghadapinya. Cara Anda berpikir yang merindukan kehidupan masa lalu, akan menghambat proses adaptasi.

Berusahalah untuk meninggalkan dorongan menikmati kehidupan lajang. Keputusan Anda menikah jelas diikuti dengan konsekuensi untuk berbagi kehidupan dengan suami. Cobalah menikmati keberadaan suami, ambil sisi positif dengan adanya suami di samping Anda.

Jangan bandingkan kehidupan saat ini dengan saat lajang, karena hasilnya pasti berbeda. Kalau memang Anda ingin bermalas-malasan saat hari libur, itu sah saja. Kegiatan itu bisa dijadikan kegiatan akhir pekan bagi Anda berdua.

Keterbukaan Anda mengomunikasikan kebutuhan ini kepada suami sangat penting bagi kelangsungan dan kebahagiaan perkawinan Anda. Jangan awali kehidupan perkawinan dengan keharusan-keharusan yang tidak penting, yang membuat Anda menjadi tertekan. (f)

Baca juga:
Tak Perlu Malu Melajang, Wanita Berhak Menentukan Hidupnya Sendiri
Menikah atau Terus Melajang?
Orang Tua Meremehkan Karena Masih Melajang dan Dianggap Tidak Mandiri
Lebih Baik Melajang atau Memaksakan Suatu Hubungan? Ini Jawaban Generasi Millennial
Investasi Properti Sejak Usia Lajang
 


Topic

#psikologi, #pernikahan

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?