Celebrity
Arifin Putra Pusing Cari Pasangan

30 Aug 2013


Arifin susah cari pasangan? Yap, itulah yang diakui Arifin kepada CC beberapa waktu lalu. Eits, tapi bukan pasangan untuk dijadikan pacar, melainkan partner bisnis.

    “Saya sangat tertarik berbisnis, tapi saat ini hanya bisa sebagai investor. Ada beberapa ide yang ingin dikembangkan, masalahnya saya belum punya partner bisnis yang tepat. Saat ini masih dalam fase mencari pasangan.”
    Arifin nggak mau asal memilih partner karena khawatir berpengaruh buruk terhadap masa depan bisnisnya. Bahkan, saking seriusnya memilih, dia merasa seperti sedang mencari istri, hihihi.
    “Mencari partner bisnis yang cocok itu susah banget. Sama susahnya seperti mencari pasangan hidup, hahaha. Kan, nggak cuma butuh kecocokan selama beberapa bulan atau tahun, tapi berpuluh-puluh tahun. Pusing, nih, memilihnya, hehehe.”
    Untuk saat ini, Arifin tertarik banget terlibat dalam bisnis yang bisa memajukan Indonesia, yaitu media, edukasi, dan energi terbarukan. Soalnya, nih, dia terinspirasi banget sama Elon Musk—pengusaha Tesla Motors, SpaceX, dan Paypal.
    “Elon Musk punya misi ingin membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik dan saya suka banget dengan misi itu. Kalau saya mungkin kapasitasnya belum dunia, ya, tapi Indonesia dulu. Nah, saya lihat kalau mau memajukan masyarakat Indonesia pastinya harus melibatkan diri di bidang edukasi. Selain itu, media juga berperan besar memberikan pengetahuan kepada publik.”
    Lalu, kalau energi terbarukan?
    “Saya nggak mau dunia, terutama Indonesia, hancur 100 tahun ke depan hanya karena kita terlalu mengandalkan minyak dan batu bara sebagai sumber energi. Karena itu, saya ingin mencari energi terbarukan yang bisa membuat bumi lebih terjaga. Semoga mimpi saya bisa terwujud.”
    Ganteng dan berhati mulia. Oh, Arifin…. (FAI)




 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?