Profile
Target Tinggi Andayani Budi Lestari untuk Jaminan Kesehatan Nasional

1 May 2018


Foto: Dok. Feminagroup
 

Dengan tangan dinginnya, perempuan energik asli Yogyakarta ini menghadirkan prestasi mengagumkan bagi BPJS Kesehatan dan bagi negara. Hingga tahun ini sudah lebih dari 194 juta jiwa atau 76% dari total jumlah penduduk Indonesia menjadi peserta peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).
 
Jumlah tersebut dicapai hanya dalam waktu empat tahun sejak BPJS Kesehatan dibentuk pada 2014. Pencapaian ini sekaligus memasukkan Indonesia sebagai negara dengan jumlah peserta jaminan kesehatan terbesar di dunia dan negara tercepat dalam merekrut peserta.
 
Sebagai perbandingan, Jerman sebagai negara dengan sistem jaminan kesehatan tertua membutuhkan waktu lebih dari 130 tahun untuk mencapai Universal Health Coverage (UHC), merangkul 11 juta penduduknya menjadi peserta jaminan kesehatan nasional.
 
“Kami optimis, apa yang kami jalankan telah sesuai dengan RPJMN (Rencana Pembangungan Jangka Menengah Nasional, red.) yang ditetapkan oleh pemerintah, yakni tercapainya jumlah peserta jaminan kesehatan nasional minimal 95% dari total penduduk Indonesia pada 1 Januari 2019 nanti,” papar Direktur Perluasan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan itu.
 
Di luar ‘kejar target’ yang dipancang kantornya, ibu dua anak ini tak lupa pada perannya dalam keluarga dan lingkungan atau komunitas di sekelilingnya.
 
“Saya masih punya utang waktu untuk keluarga, masyarakat, dan juga gereja,” kata Andayani yang masih aktif di sejumlah organisasi, seperti Rotary Club, Indonesian Ostomy Assosiasion, dan International Federation Professional and Business Women.
 
“Menjadi perempuan itu harus punya visi dan komitmen untuk mewujudkan visi tersebut, apa pun profesinya,” tandas Andayani, mengutarakan harapannya untuk wanita Indonesia. (f)
 


Topic

#Profil, #BPJSKesehatan, #BPJS

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?