Money
Lupa Bawa Kartu Debit? Coba Fasilitas Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA!

9 Oct 2017


Foto: BCA

Sejak April lalu, BCA mengembangkan inovasi terbaru untuk para nasabahnya, yaitu fasilitas tarik tunai tanpa kartu di ATM BCA. Meski sudah berlangsung beberapa bulan, ternyata masih banyak orang yang tidak menyadari fasilitas ini. Padahal, caranya mudah, kok.
 
Namun, pastikan dulu Anda punya aplikasi BCA Mobile di ponsel Anda dan update dengan versi terbaru. Setelah itu, baru, deh, ikuti langkah-langkah berikut:
 
1/ Masuk ke BCA Mobile (m-bca) dan isi kode akses Anda seperti biasa.
2/ Pilih menu Tarik Tunai. Nantinya akan tersedia pilihan nominal yang ingin Anda ambil. Isi PIN m-BCA, lalu Anda pun akan mendapatkan kode tarik tunai.
3/ Kode tarik tunai ini hanya berlaku selama dua jam.
4/ Kunjungi ATM BCA yang menerima layanan Transaksi Tanpa Kartu, pilih BCA Mobile, masukkan nomor HP BCA Mobile beserta kode tarik tunai, lalu uang tunai pun akan Anda dapatkan.
 
Transaksi tanpa kartu juga berlaku untuk Sakuku. Yang jelas, nih, layanan ini akan meminimalisasi risiko kartu tertinggal di mesin ATM atau kecopetan. Jika Anda termasuk orang yang teledor, layanan ini pas menjadi pilihan. (f)
 
Baca juga:
4 Hal yang Harus Dilakukan Ketika Kartu ATM Hilang
Tempat Berisiko Pakai Kartu Debit
Jumlah Kartu Kredit Ideal

 


Topic

#perbankan, #ATM

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?