Money
3 Jenis Investasi untuk Dana Pendidikan Anak

13 Mar 2017


Foto: Pixabay

Apabila Anda akan membuat prioritas finansial, sebaiknya dana pendidikan didahulukan sebelum tujuan lain. Alasannya, pendidikan tak bisa ditunda, sedangkan bila Anda pensiun dan mengalami kekurangan uang, Anda masih bisa mencoba-coba dari penghasilan lagi. Hal tersebut diungkapkan oleh Prita Hapsari Ghozie, SE, MCom, GCertFinPlanning, CFP, QWP, Financial Planner dan CEO ZAP Finance. Dilansir dari situs Ayahbunda, berikut tiga jenis investasi yang bisa Anda terapkan untuk menyiapkan dana pendidikan anak.

1. Tabungan Pendidikan
Ini lebih fokus pada unsur menabung, dan tidak punya fitur jaminan bila Anda tidak sanggup meneruskan setoran. Ini sangat berguna bila anak Anda akan bersekolah dalam jangka waktu kurang dari 2 tahun, namun Anda belum punya modalnya. Namun, jika di atas usia itu, return yang diberikan tabungan pendidikan sepertinya tidak sanggup menghadapi inflasi pendidikan yang semakin tinggi. Sebaiknya, mulai memilih instrumen investasi yang tepat.

2. Asuransi pendidikan
Berbeda dengan tabungan pendidikan yang bisa Anda kelola sendiri, asuransi pendidikan akan fokus pada penggantian uang pertanggungan, serta memberikan fitur pembayaran uang pada periode tertentu.

3. Instrumen Investasi
Pertama, ORI dan Sukuk Ritel. Produk ini cocok untuk Anda yang sudah punya modal untuk biaya sekolah anak 3-4 tahun lagi, dan ingin memperoleh return yang lebih tinggi dari tabungan. Risiko kehilangan modal sangat kecil bila ditahan hingga jatuh tempo. Kedua, logam mulia. Bisa dibeli dengan satuan 1 gram, ini juga cocok untuk Anda yang mempersiapkan dana pendidikan untuk 3-5 tahun lagi. Anda bisa membeli rutin per bulan seperti menabung. Ketiga, reksa dana campuran. Pembelian reksa dana yang bisa dimulai dengan Rp500 ribu per bulan, ini cocok untuk kebutuhan dana pendidikan 5-10 tahun lagi. Keempat, reksadana saham. Dengan potensi return yang bisa mencapai 20% per tahun, produk ini bisa menghadapi inflasi pendidikan untuk kebutuhan diatas 10 tahun lagi. (f)

Baca Juga:
(FIN)


Topic

#danapendidikan, #tipkeuangan

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?