Sex & Relationship
7 Kalimat Ngeles Saat Ketahuan Stalking

30 May 2014

Ngaku, deh, pasti kita semua pernah stalking media sosial? Ya, mantan, gebetan, pacarnya mantan, adiknya mantan, pokoknya semua yang menarik perhatian dan berkesan di hati. Stalking itu manusiawi, kok, tapi bakal jadi memalukan kalau ketahuan.

Selama ini mungkin kita tergagap-gagap ketika ketangkap basah stalking. CC punya kalimat ngeles paling masuk akal untuk menghindari rasa malu, hehehe….

1. “Muncul di timeline, kok!”
Ini bisa jadi alasan paling masuk akal. Bilang saja statusnya muncul di timeline dan tanpa sengaja di-like.
 
2. “Oh, ya? Masa?”
Tanya balik aja kalau misalnya orang yang kita stalking bertanya. Terus kita tinggal bilang, “Kok, aku nggak merasa, ya?” Intinya kita sangkal, hehehe…

3. “Ada yang pinjem handphone, terus utak-atik Facebook aku…”
Salahkan saja teman kita, hehehe. Bisa juga ditambahkan dengan, “Mungkin dimainin teman terus dia iseng nge-like..”

4. “Aku lagi cari foto kita yang dulu..”
Mencari sesuatu di Facebook atau Twitter-nya adalah ngeles yang nggak malu-maluin banget. Kalau nggak mau beralasan mencari foto, bisa dengan mencari informasi penting yang pernah dia jadikan sebagai status.

5. “Baru sadar status kamu bagus…”
Namanya stalking nggak mengenal waktu. Kadang saking keasyikannya stalking nggak berasa sudah beberapa bulan sampai tahun berganti tahun. Tiba-tiba tanpa sengaja ter-like, kasih aja alasan, “Aku baru sadar status kamu bagus…”

6. “Internet handphone aku lagi error, nih!”
Jika teman sudah terlalu sering menjadi alasan, kita bisa menjadikan kekacauan koneksi internet sebagai alasan. “Koneksi internet lagi nggak bener, nih, kali aja pas aku buka Facebook ternyata akun kamu muncul di timeline, terus internetnya error…” Panjang, sih, penjelasannya dan semoga terkesan masuk akal.

7. “Ups, ketahuan, deh…”
Ngaku aja, deh, setidaknya dengan jujur kita nggak terlalu malu. Tapi ngakunya dengan cara yang elegan. Misalnya, “Iya, nih, tiba-tiba aku penasaran dengan kegiatan kamu.”

Yap, jangan lupa mengatakan semua kalimat tadi dengan percaya diri supaya kita nggak kelihatan bloon-bloon amat, hihihi… (ESTER PANDIANGAN/FOTO:FOTOSEARCH)




 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?