Ikan & Seafood
Resep Ikan Saus Keribang Daun Kesum Tabor Serundeng

7 Dec 2017


Foto: Zaki Muhammad

Ini merupakan resep dari Syamsudin (Pontianak), finalis LOMBA Masak Ikan Nusantara yang sudah sembilan tahun berkutat di dunia kuliner. Keribang adalah sebutan lokal untuk ubi alobio (yam).
 
Bahan:
700 g fillet ikan gabus, potong memanjang
½ sdt garam
¼ sdt merica putih bubuk
1 sdm air jeruk limau
Minyak sayur, untuk menggoreng
Adonan telur:
2 butir putih telur ayam
1½ sdt garam
½ sdm merica putih bubuk
2 sdm tepung maizena
5 sdm air
Saus keribang:
3 butir bawang merah
6 siung bawang putih
2 buah cabai merah keriting
2 buah cabai merah besar
2 sdm air
2 sdm minyak sayur
1 sdm garam
1 sdm gula pasir
20 lembar daun kesum
1 buah keribang, rebus, hancurkan1
 
Cara membuat:
1/ Lumuri ikan dengan garam, merica, dan air jeruk limau. Biarkan hingga meresap (± 10 menit).
2/ Baluri ikan dengan adonan telur. Goreng hingga matang, angkat. Tiriskan, sisihkan.
3/ Saus: Haluskan bawang, cabai, dan air. Tumis hingga harum. Bubuhi garam dan gula, aduk. Masukkan daun kesum dan keribang, aduk rata.
4/ Sajikan ikan dengan saus keribang. (f)
  1. Keribang: Atau talas ungu. Banyak digunakan pada masakan Pontianak. Substitusi dengan ubi merah, walaupun aromanya berbeda.
Untuk 4 porsi
Kalori per porsi: 269 kkal
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina
 


Topic

#ikan, #ikanituenak

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?