Home Interior
Jadi Tuan Rumah, Berikut Cara Menjamu Agar Berkesan

8 Sep 2017

 
Foto: Pixabay
 

Tamu adalah raja. Karena itu untuk menciptakan kesan manis kepada mereka perlu diperhatikan kebersihan dan kerapihan rumah. Mungkin tidak perlu perombakan besar tetapi untuk hal-hal kecil yang mungkin sepele, seperti bau, ternyata bisa sangat mengganggu. Karena itu lakukan persiapan berikut untuk membuat mereka betah dan nyaman bertamu:
 
1/ Tamu biasanya memiliki penciuman yang sensitif. Mereka bisa tahu masakan apa saja yang sudah Anda masak sehari sebelumnya. Karena itu, untuk menetralisasi bau yang menempel pada ruang, gunakan wewangian, bisa dari lilin beraroma, diffuser, atau rendam kulit jeruk dan cinnamon dalam pot berisi air beberapa jam sebelum acara dimulai.
 
2/ Persiapkan kamar tamu dengan bantal dan seprai yang bersih dan wangi agar jika ada kerabat yang datang dari jauh bisa menginap dengan nyaman.
 
3/ Lapangkan meja dari barang-barang yang tidak digunakan. Buang, jika memang sudah tidak terpakai, atau simpan dalam keranjang atau lemari untuk sementara waktu.
 
4/ Bersihkan keset, vakum karpet, atau singkirkan tumpukan sepatu yang memang sudah tidak terpakai.
 
5/ Siapkan kebutuhan handuk yang bersih untuk tamu jika ingin membersihkan diri.
 
6/ Pastikan ubin, toilet, wastafel, serta bak kamar mandi bersih dan tidak ada tumpukan baju kotor.
 
7/ Hadirkan rangkaian bunga segar sebagai sambutan yang lebih ‘hidup’ dan mengesankan. (f)



Baca juga:
4 Langkah Mudah Merawat Rumah
4 Langkah Membuat Rumah Lebih Sejuk
Usir Nyamuk di Rumah dengan Tanaman Lavender, Serai dan Akar Wangi


Topic

#homeinterior, #dekorasirumah, #rumahnyaman, #dekorasiuntuktamu, #rumahbersih

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?