Home Interior
3 Tempat Belanja Murah Interior Rumah (Part 2)

31 Jul 2016


Foto: Wibowo Wibisono

Mencari berbagai ornamen dekorasi dengan harga terjangkau di Jakarta, perlu trik.  Terutama bagi mereka yang menyukai desain modern dan unik. Pasalnya, kebanyakan toko interior besar lebih membidik segmen pasar mapan. Namun, meroketnya penggunaan internet telah memicu pertumbuhan toko-toko furnitur kecil yang menjual produk secara online maupun offline, tapi dengan produk lebih beragam dan harga yang lebih ramah di kantong. Jika Anda menyukai dekor rumah yang unik, toko-toko semacam ini adalah tujuan yang menarik. Berikut ini tiga toko dekorasi interior di Jakarta yang bisa Anda jelajahi.


Le Souq
Alamat            : Kemang Raya No.72 Lot K, Jakarta Selatan
Harga             : Furniture: Rp1.500.000 - Rp13.000.000
                          Gift cards: Mulai dari Rp20.000
                          Karya seni dan aksesori: Mulai dari Rp150.000
Jam buka       : Senin - Sabtu:  Pukul 10.00 - 17.00
Website          : www.lesouqinteriordecorating.com
 
Berdiri sejak tahun 2011, Le Souq tidak hanya menjual furnitur, tetapi juga lampu, karya seni, lilin, dan aksesori dekorasi interior lainnya. Nama Le Souq, berarti ‘Arabian Market’, yang digunakan sebagai kombinasi etnis suatu negara dan dikemas secara modern.

Pemilik toko ini seorang wanita keturunan Mesir berkebangsaan Belanda bernama Mira Noordhoek-Hegt. Latar belakang sang pemilik ini begitu terasa. Produk yang dijual kental dengan gaya desain ‘gado-gado’: Eropa, Afrika, dan Asia.

Untuk material, banyak menggunakan kayu, bambu, dan rotan lokal. Produksinya pun dilakukan di Indonesia dengan menggandeng perajin lokal, salah satunya dari Jepara. Namun, sebagian bahan yang digunakan untuk cushion dan kap lampu diterbangkan langsung dari Afrika Selatan.

Produk yang cukup menarik perhatian di toko ini adalah karya Big Durian Collection. Ada giftcard, gambar ilustrasi dinding, kaus, serta barang keramik pecah belah berupa cangkir, mangkuk, asbak, dan mug. Seluruh desain menggambarkan ilustrasi bertema Indonesia. Seperti jenis angkutan umum, yaitu metromini, bajaj dan becak, gerobak kaki lima, petani, hingga kalimat-kalimat sederhana yang menggemaskan.          

Semua produk dikemas secara menarik disertai mini booklet berisi cerita masing-masing ilustrasi. Produk ini juga menjual stoples berbentuk durian dengan aneka pilihan warna yang cocok dijadikan aksesori meja. Ada pula lampu meja dengan bentuk kakinya yang menyerupai durian.

 
Casavarna
Alamat            : Metro Dept. Store (Pondok Indah, Plaza Senayan, Gandaria City),
                          The Line Pondok Indah Mall,Cayenne Home
Harga             : Frame foto: Rp175.000 - Rp600.000
                          Candle & candle holder: Rp15.000 - Rp750.000
                          Sarung bantal dan table runner: Rp85.000 - Rp320.000
                          Vas keramik: Rp400.000 - Rp1.800.000
                          Tea set & plate set: Rp300.000 - Rp2.500.000
Jam buka       : Senin - Sabtu: Pukul 10.00 -  17.00

Nama Casavarna diambil dari gabungan dua bahasa yang memiliki arti ‘rumah berwarna’. Kata casa dalam bahasa Italia berarti ‘rumah’ dan varna dalam bahasa Sanskrit berarti ‘warna’. Tujuannya, agar produk interior yang dijual dapat memberikan warna bagi rumah yang dihuni.

Adapun barang dekorasi yang dijual di antaranya vas keramik model oriental, lilin beserta tempatnya, frame foto, sarung bantal, vas keramik kaca, dan taplak meja. Casavarna juga menjual peralatan makan, seperti set piring makan dan set cangkir dengan desain modern.
Sayangnya, tidak semua produk yang dijual Casavarna tersedia di toko-toko offline. Namun, jika ingin melihat lebih lengkap produk lainnya, Casavarna menyediakan katalog sehingga pembeli yang berminat bisa memesan dengan menghubungi alamat e-mail, nomor telepon yang tertera, atau mengikuti Instagram-nya.


Cayenne Home
Alamat            : Jl. Kemang Selatan VIII no C-2, Jakarta 12730
Harga             : Storage basket: Rp150.000 – Rp350.000
                          Aksesoris dekorasi: mulai dari Rp20.000
                          Tableware: mulai dari Rp150.000
                          Furniture: mulai dari Rp1.000.000
Jam buka       : Senin - Sabtu:  Pukul 08.30 - 18.00
                          Minggu: Pukul 08.30 - 16.00
 
Tulisan berwarna oranye dengan desain arsitektur toko yang modern merupakan ciri khas dari Toko Cayenne yang sudah ada di Kemang sejak tahun 1997. Berawal dari supplier furniture impor dari Amerika, kini Cayenne memiliki in house interior desainer. Untuk produksinya, para perajin lokal dari Jawa Tengah dan Jawa Timur turut dilibatkan.

Produk interior Cayenne bergaya simpel  dan modern. Beberapa desain furniturnya memiliki pengaruh gaya Skandinavia. Toko dua lantai ini menjual perabotan, seperti sofa, meja, kursi makan, display cabinet, dan tempat tidur anak beserta aksesori rumah.

Yang menjadi ciri khas produk Cayenne adalah box anyaman sebagai tempat penyimpanan dengan ukuran beragam dalam desain dan warna-warni yang cantik. Selain itu, Cayenne juga merupakan distributor untuk beberapa produk dari produsen lokal, seperti peralatan makan dari Ruma Manis dan vas kaca dari Casavarna.

Bagi penggemar tegel kunci, kini bisa datang ke Cayenne. Selain tak terbatas untuk penggunaan pada lantai, tegel kunci juga menghiasi permukaan meja dan stool.
Untuk koleksi bantal hias, ada kain bantal dengan desain pola geometris, atau menggunakan batik Tuban yang dibuat di Jawa Timur dengan pewarna alami. Ada juga kain ikat dari Bali dan Flores. (f)

Baca Juga: 3 Tempat Belanja Murah Interior Rumah (Part 1)

Regina Sari
 


Topic

#dekorasirumah

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?