Health & Diet
Resep Sehat Mancanegara

29 Jun 2016


Foto: Fotosearch

Selama ini Jepang sering dijadikan acuan untuk gaya hidup sehat—terutama karena kebiasaan mereka makan ikan mentah yang kaya protein. Padahal, nih, Jepang bukan satu-satunya negara yang bisa ditiru, tuh. Beberapa negara berikut juga punya resep untuk meraih tubuh sehat—caranya simpel pula alias mudah dijajal….

•    Menyanyi ala China
Masyarakat Negeri Tirai Bambu hobi bernyanyi. Nggak heran, deh, sebagian besar resto atau bar menyediakan fasilitas karaoke. Nah, menurut penelitian yang dilakukan Universitas Harvard dan Yale di US, beryanyi dapat memperpanjang usia seseorang, tuh, karena membuat jantung ‘berolahraga’ sekaligus membantu kita meluapkan emosi! Yuk, karaokean….

•    Swedia & Sauna
Orang Swedia sangat suka mandi sauna. Yap, kegiatan ini sangat bagus untuk kesehatan kita. Selain bisa melancarkan sirkulasi darah, sauna juga membantu proses detoksifikasi dan membersihkan kulit. Nilai plus lain dari sauna: mengurangi efek flu, luka, maupun tingkat stres.

•    Peterseli Maroko
Sebagian besar makanan khas Maroko terdiri dari peterseli. Sayuran ini mengandung antioksidan tinggi yang efektif menjaga daya tahan tubuh sekaligus menjaga kesehatan kulit. So, sertakan peterseli dalam menu sehari-hari kita agar tubuh nggak mudah terserang penyakit,.

•    Spanyol Zzzz…
Orang Spanyol dikenal suka tidur siang. Menurut ahli kesehatan dan olahraga Greg Stark, tidur siang selama 20 menit bisa mengurangi waktu tidur wajib kita di malam hari selama satu jam 40 menit. Kualitas tidur pun jadi lebih baik sehingga tubuh makin berenergi sepanjang hari.

•    Yoga versi India
Masyarakat India sering mempraktikkan yoga yang nggak hanya bagus untuk kelenturan tubuh dan sirkulasi peredaran darah, tapi juga mengurangi stres. Berdasarkan penelitian di India, yoga ampuh mengurangi rasa cemas dan meningkatkan mood seseorang. Kita jadi lebih sehat juga secara psikis, deh.

•    Porsi Jepang
Ada satu lagi resep sehat dari negeri matahari terbit, yaitu berhenti makan ketika kadar kenyang mereka mencapai 80%. Caranya: makan dengan porsi yang lebih sedikit, lalu berhenti dulu jika habis agar tubuh dapat menentukan apakah perut kita memang sudah kenyang. Kalau belum, siasati dengan memakan buah satu jam setelah makan. Lagipula makan berlebihan dapat mengurangi pencernaan, kan…. (f)

 


Topic

#kesehatantubuh

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?