Health & Diet
Kisah Rohani Dg Te’ne, Pejuang Kesehatan dari Gowa Diabadikan dalam Film Heroines of Health

24 Jul 2017


Foto: KIR

Data WHO menyebutkan bahwa secara global wanita berkontribusi sebesar 75% sebagai tenaga kesehatan di berbagai pelosok wilayah dunia. Namun seringkali mereka tidak mendapat pengakuan dan kisah perjuangan mereka kerap tidak terdengar. Padahal peran wanita dalam bidang kesehatan sangatlah penting.

Seperti yang dilakukan Rohani Dg Te’ne dari Desa Pao, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan yang selama 20 tahun berjuang meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi ibu hamil dan melahirkan, di lokasi yang cukup sulit dijangkau.
           
“Saya terdorong untuk membantu para ibu hamil karena memahami besarnya risiko yang mereka hadapi baik selama kehamilan, saat melahirkan, dan pasca melahirkan. Dengan mengingatkan mereka untuk periksa berkala dan mendampingi saat melahirkan, angka kematian ibu hamil di lingkungan saya akan semakin berkurang,” ucap Rohani saat menerima penghargaan Heroins of Health dari GE Healthcare di Jakarta, Juli lalu.
           
Penghargaan yang diberikan kepada 13 wanita pejuang kesehatan dari 11 negara ini juga diapresiasi melalui film dokumenter berjudul Heroines of Health. Menggandeng sutradara Lisa Russell dari Amerika Serikat, film menceritakan kisah perjuangan tiga wanita dari tiga negara yang berada dalam cakupan Sustainable Healthcare Solution dari GE Healthcare (India, Afrika dan Indonesia).
           
“Kami berharap film yang menceritakan peran dan kepedulian mereka dalam meningkatkan kesehatan di komunitas bisa menginspirasi sekaligus mengapresiasi kontribusi mereka terhadap dunia kesehatan. Film bisa ditonton di https://www.facebook.com/GEHealthcare/videos/  atau trailernya di instagram @HeroinesofHealthFilm,” ujar Haris Izmee, Country Manager GE Healthcare Indonesia. (f)
 
Baca juga:
5 Cara Simpel Jadi Lebih Sehat Sekaligus Menjaga Lingkungan
Anda Bisa Deteksi Dini Kanker Payudara dengan 5 Langkah SADARI
Bugar Ala Mitch Chilson, Pelatih Kebugaran Reality Show Fit For Fashion


Topic

#wanitahebat, #kesehatan

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?