Health & Diet
6 Camilan Kekinian Penghilang Mual untuk Wanita Hamil

7 Nov 2017


Foto: Pexels

Wanita hamil kerap merasa lapar. Hal tersebut disebabkan karena asupan makanan di tubuh ibu hamil tidak hanya diperuntukkan bagi dirinya sendiri tapi juga bagi calon bayi di dalam kandungannya. Rasa lapar yang timbul saat hamil bisa disebabkan oleh menurunnnya kadar gula darah, jika berkelanjutan, ibu hamil bisa terserang rasa mual. Mencegah rasa lapar berlebihan dapat mengurangi risiko mual.
 
Kini, aneka ragam camilan bisa di dapat dengan mudah dari buah, biskuit hingga susu. Selain mengenyangkan, pilihlah camilan sehat yang memberikan ekstra asupan vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh saat hamil. Dan ingat, konsumsi camilan-camilan tersebut sesuai kebutuhan, agar kenaikan berat badan saat hamil masih tetap terkontrol.
 
1/ Kacang Almond
Kacang-kacangan adalah sumber protein nabati yang baik. Mengonsumsi kacang almond sebagai camilan di pagi hari dapat menghilangkan rasa mual, karena kandungan proteinnya cukup tinggi, sehingga mencegah kelelahan. Selain itu, kandungan riboflavin pada kacang almond juga membantu ibu hamil tidak mengalami stres berlebihan. 
 
2/ Kurma
Buah yang laris manis di bulan puasa ini telah terbukti berkhasiat mengembalikan kadar gula darah setelah seharian berpuasa. Bagi wanita hamil, rasa manis kurma juga membantu mengembalikan energi dengan cepat. Kurma bisa dimakan secara langsung atau diolah menjadi hidangan penutup seperti puding. Tapi pastikan, rasa manisnya tidak berlebihan.
 
3/ Kismis
Berkat rasa yang kaya, manis sekaligus asam, banyak orang menggemari kismis. Buah kering berwarna hitam ini pun kerap diolah menjadi isian untuk roti atau campuran kue. Kismis tidak hanya kaya rasa, juga menyimpan khasiat yang baik terutama untuk memperlancar sistem pencernaan. Bagi ibu hamil, serat pada kismis bagus untuk pencernaan, sedangkan kandungan kalium yang tinggi juga baik untuk kesehatan gigi dan tulang baik ibu hamil maupun calon bayi.
 
4/ Pir
Pada dasarnya buah-buahan adalah camilan paling sehat bagi ibu hamil karena kaya akan kandungan vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk metabolism tubuh yang baik. Di antara aneka ragam buah, mengonsumsi buah pir secara rutin sebagai camilan akan membantu kecukupan asam folat dan vitamin C yang sangat dibutuhkan di masa kehamilan. Selain itu, pir juga kaya akan serat, selain mengenyangkan juga mencegah sembelit.  

5/ Yoghurt
Yoghurt memiliki rasa asam yang cukup tajam, sehingga tidak semua menyukainya. Namun, jika Anda sedang hamil, mengonsumsi yoghurt sangat dianjurkan untuk mengurangi rasa mual. Kandungan probiotik dalam yoghurt akan berfungsi mengatasi masalah bakteri yang tidak seimbang dalam usus. Bakteri baik dalam yoghurt akan membantu menenangkan perut yang mual. Pilihlah jenis yoghurt yang alami dan organik untuk manfaat terbaik.
 
6/ Sari Jeruk lemon
Sekarang ini sari jeruk lemon kemasan semakin banyak dijual di pasaran. Cara mengolahnya pun mudah cukup dengan menambahkan beberapa sendok sari jeruk lemon dengan segelas air panas dan madu sebagai pemanis. Ramuan ini membatu mengurangi mual bagi ibu hamil, sekaligus mengembalikan mood dan energi. Di tengah udara musim hujan seperti saat ini, segelas sario jeruk lemon segar bisa jadi teman minum sore yang menyegarkan. (f)
 

Faunda Liswijayanti


Topic

#nutrisi, #diet, #hamil

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?