Gadget
Nintendo Switch, Konsol Game Terbaru yang Memecahkan Rekor Penjualan di Amerika Serikat

7 Mar 2017


Foto: Nintendo.com


Perusahaan pembuat game, Nintendo, kembali membuat kehebohan setelah merilis Pokemon Go. Kali ini, Nintendo meluncur konsol game terbarunya, Nintendo Switch. Konsol game yang bisa digunakan sebagai video game juga game boy (yang bisa digunakan sambil mobile) ini, langsung menarik minat banyak orang begitu dirilis di Amerika Serikat pada awal Maret 2017 lalu. Hasilnya, Switch mampu memecahkan rekor penjualan konsol game di Amerika.

Seperti dilaporkan Yahoo Finance, bahwa hanya dalam dua hari penjualan di Amerika—pada tanggal 3 dan 4 Maret 2017—Switch mampu terjual sebanyak kurang lebih 600.000 konsol. Jumlah ini melebihi penjualan konsol Nintendo populer sebelumnya, Wii, yang baru bisa terjual 600.000 dalam waktu seminggu. Penjualan Switch ini merupakan yang terbanyak sepanjang sejarah penjualan Nintendo di Amerika. Selain itu, game The Legend of Zelda: Breath of the Wild, yang bisa dimainkan dalam Switch, juga menjadi game mandiri dengan penjualan terbaik, mengalahkan Super Mario 64.

Mengapa Switch tampak begitu digemari? Konsol game yang bentuknya seperti tablet ini dapat digunakan dengan tiga cara:
1. Menempatkan Switch pada docking-nya, lalu dihubungkan ke layar TV seperti konsol game pada umumnya.

2. Menempatkan kontroller di sisi kiri-kanan tablet, lalu dipegang seperti memainkan game watch.  Jadi, bisa digunakan sambil mobile.

3. Letakkan konsol di meja, lalu mengontrol secara wireless (mirip Wii).

Jadi, Switch bisa digunakan dengan tiga cara dan dapat dibawa ke mana-mana.
 
Adapun spesifikasi dari Switch adalah:
  • Memiliki layar touchscreen HD 6.2 inchi dan resolusi 1280x720 pixels
  • Prosesor Chipset Nvidia Tegra X1 dengan kecepatan 768 MHz
  • Dapat digunakan 2.5 – 6 jam dengan baterai sesuai kemampuan gamenya.
  • Ada stick Joy Con yang berperan penting dalam gamenya. Joy Con ini wireless, ukurannya ergonomis (enak digenggam), perangkat yang bisa dipasang di kanan-kiri Switch, memiliki motion controller/sensor gerak, serta memiliki fitur HD-Vibration yang memberikansensasi getaran senyata memainkan permainan aslinya.
  • Serta, Switch dilengkapi Wi-Fi dan bisa digunakan 8 perangkat berbeda secara bersamaan secara wireless.
Seru, kan? Tapi, belum diketahu pasti kapan Switch akan dirilis di Indonesia. Yang pasti, di Amerika Utara dijual dengan harga $299. (f)
 


Topic

#nintendo , #nintendoswitch, #videogame

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?