Food Trend
Sukses di Hong Kong, Kaum, Restoran Indonesia yang Masuk Michelin Guide Kini Hadir di Jakarta!

18 May 2017


Foto: Dok. Kaum
 
Terpilih masuk dalam Michelin Guide Hong Kong & Macau 2017 merupakan awal yang baik bagi Kaum. Restoran dari Potato Head Group ini akan hadir di Jakarta pada 22 Mei 2017 setelah sebelumnya telah dibuka di Hong Kong pada Mei 2016 dan di Bali, Oktober 2016 lalu.
           
Dengan prestasi yang membanggakan dalam partisipasinya di acara Taste of Hongkong 2016 yang juga bersanding dengan restoran berkelas Michelin Star, Kaum merupakan satu-satunya partisipan yang menghadirkan kuliner Indonesia untuk dikenalkan ke masyarakat dunia.
 
Menu-menu seperti Gulai Udang Aceh, Burung Puyuh Malon Goreng Bumbu Rica-Rica, Bistik Jawa dan Kue Lumpur Bubur Ketan Hitam yang menjadi favorit di Hong Kong akan hadir di dapur Kaum Jakarta.

“Kami harap cita rasa dari Kaum bisa menginspirasi tamu lokal mau pun internasional dari semua generasi untuk menghargai Indonesia yang kaya dengan budaya,” tutur Brand Director Kaum, Lisa Virgiano. (f)

Baca juga:
Mau Menikmati Cocktail di Puncak Solo? Ini Tempatnya!
Minum Teh Sambil Bernostalgia? Mampirlah ke Pantjoran Tea House!
Kuliner Lokal Semarang Hadir Dalam Citarasa Rumahan Aromanis


Topic

#RekomendasiRestoran

 


MORE ARTICLE
polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?