Celebrity
So Ji-Sub Pamer Tubuh Kekarnya di The Battleship Island

12 Aug 2017


Foto: CJ Entertainment

Berperan sebagai Choi Chil-Sung preman asal Kyungsung (kini Seoul), So Ji-sub (40) banyak melakukan adegan laga dalam The Battleship Island. Tubuhnya yang kekar memang sesuai dengan karakternya di film yang menceritakan tentang perbudakan dengan dalih menjadikan 400 narapidana  asal Korea untuk bekerja di pulau Hashima, Jepang pada tahun 1945. Lalu apa alasan Ji-sub mau berpartisipasi di film ini?
 
“Saya sangat ingin bekerja bersama sutradara Ryoo Seung-wan. Saya bahkan tidak membaca naskahnya sebelum memutuskan untuk ikut ambil bagian dalam film ini. Saya pernah menolak tawaran dari sutradara Ryoo, karena waktunya tidak tepat. Kalau sampai saya tolak juga kali ini mungkin kesempatan ini tak akan datang lagi,” ungkap Ji-sub tentang keterlibatannya dalam The Battleship Island, salah satu film yang paling dibicarakan tahun ini.
 
Dalam adegan laga di film ini, ia pun memamerkan otot-ototnya dan hanya mengenakan celana dalam. Maklum ia berkelahi di pemandian umum dengan preman lainnya yang ditunjuk sebagai mandor oleh tentara Jepang. Demi melakukan adegan laga yang dilakukannya tanpa peran pengganti dan alat pelindung, Ji-sub mengaku melakukan persiapan yang cermat selama 1,5 bulan sebelum syuting dimulai.
 
Meski terkesan kasar dan mengandalkan tinju, di film ini ia juga digambarkan sebagai pria yang bersedia 'pasang badan' demi melindungi wanita yang ia cintai. Bagi Ji-Sub, selama syuting ia memang lelah secara fisik, namun setelah menyaksikannya ia merasa film ini lebih membebani perasaannya.
 
“Selama syuting saya harus fokus melakukan peran saya, tapi setelah menonton film ini emosi saya baru terasa tergugah. Saya penasaran, apakah penonton juga akan merasakan apa yang saya rasakan,” ujarnya. Siap-siap meleleh melihat Ji-sub di film yang akan tayang di bioskop-bioskop CGV, Cinemax, Flix Cinema, dan Platinum Cineplex mulai 16 Agustus 2017. (f)

Baca juga:
The Battleship Island, Perjuangan Song Joong-ki dan So Ji-sub untuk Membebaskan Rakyat Korea dari Penyiksaan Jepang
Film A Taxi Driver Sukses Menyaingi The Battleship Island, Ini Reaksi Sang Bintang, Ryu Jun-yeol
 


Topic

#koreancorner, #thebattleshipisland

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?