Celebrity
Rami Malek, Aktor Yang Sukses Sabet Oscar dan Golden Globe 2019

25 Feb 2019



Perjuangan Berat

Jauh sebelum piala Golden Globe jatuh ke tangannya, Rami adalah anak dari keluarga imigran Mesir, Said Malek dan Nelly Adel Malek yang datang ke Amerika tahun 1976. Rami kecil senang sekali mengeksplorasi imajinasinya dengan menciptakan karakter yang berbeda. Kemudian ia seakan-akan menjadi pengisi suara dari karakter imajinatifnya yang biasa ia lakukan di garasi rumahnya di Sherman Oaks, California, Amerika Serikat. Namun sayang, ketika Rami beranganangan menjadi seorang aktor, orang tuanya justru punya impian yang berbeda. Sang ayah yang bekerja sebagai karyawan di sebuah perusahaan asuransi dan ibunya yang bekerja sebagai akuntan, berharap Rami bisa menjadi seorang pengacara. Sebuah profesi yang menjanjikan, setidaknya bagi keluarga Mesir konvensional yang dalam kesehariannya masih berbicara menggunakan bahasa Arab.

“Keluarga saya sangat kreatif, pekerja keras dan menyenangkan. Namun, dengan silsilah keluarga Mesir, saya adalah generasi pertama dalam keluarga yang lahir di Amerika. Saya pikir orang tua saya tidak menganggap menjadi aktor adalah pilihan yang terbaik untuk bisa meneruskan warisan keluarga yang tak pernah ada yang berprofesi seperti ini,” ujar Rami, dalam wawancara dengan The Guardian. Tapi, Rami tak benar-benar mengikuti permintaan sang ayah, karena setelah lulus SMA, ia melanjutkan studinya di jurusan teater di University of Evansville di Evansville, AS.

Berbeda dari saudara kembarnya, Sami Malek, yang bekerja sebagai guru, dan adiknya, Yasmine Malek, sebagai tenaga medis, Rami memulai kariernya dengan berat. Banyak rumah produksi yang menolak resume-nya karena latar belakang Mesir yang tercetak jelas di wajahnya. Dirinya dianggap ‘kurang Amerika’, yang membuatnya kurang laku menjadi aktor di Hollywood. Pada akhirnya, Rami harus bekerja sebagai pengantar pizza dan membuat falafel di sebuah restoran dekat Hollywood demi memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Kondisi ini membuatnya sangat tertekan. Bahkan, ia sempat mempertimbangkan untuk bekerja sebagai agen real estate, daripada mewujudkan impiannya sebagai seorang aktor. “Ada saatnya saya merasa sangat depresi dan mulai kehilangan kepercayaan diri. Terutama ketika tak kunjung mendapatkan respons dari ratusan resume yang saya kirimkan ke rumah-rumah produksi,” kenangnya, pada awal kariernya kepada koran Mesir, Al-Masry Al-Youm.

Tepat di titik terendah keputusasaannya, Rami akhirnya mendapatkan tawaran berperan dalam sebuah serial televisi, Gilmore Girls. Setelahnya, jalannya menunaikan mimpi sebagai aktor pun kian terbuka dengan memerankan berbagai peran dan karakter di serial televisi, sebagai pemeran pembantu di film, hingga menjadi pengisi suara untuk permainan game konsol. Hasil memang tidak pernah mengingkari usaha. Perjuangan beratnya di awal karier mulai diganjar penghargaan pada tahun 2016, saat ia meraih piala Aktor Terbaik di ajang Emmy’s Awards 2017 berkat perannya sebagai hacker anti sosial Elliot Alderson di serial televisi Mr. Robot yang menjadi hit maker. Sejarah juga ia cetak, sebagai aktor non-Amerika pertama yang pernah memenangkan penghargaan tersebut. Setelah itu, karpet merah serasa dibentangkan untuk langkah-langkahnya. Bahkan, aktingnya sebagai introver di serial tersebut dipuji oleh aktor kawakan Robert Downey Jr. Ia memprediksikan bahwa Rami akan menjadi aktor besar. “Kita semua harus melihat dia. Dia berani, vital dan menakjubkan. Dia sangat detail, hal yang terkadang sangat dibutuhkan di industri hiburan saat ini,” ujar Robert, yang mewawancarai Rami untuk majalah Interview.

Apa yang diprediksi Robert sepertinya sudah mulai menjadi kenyataan. Jika ia bisa menirukan figur legendaris sekelas Freddie dengan ‘nyaris’ apik dan melepas stigma negatif pemeran serial televisi sebagai aktor kelas dua, tentu sebagai aktor multidimensional, kemampuan Rami perlu diacungi jempol. Setidaknya sudah ada 16 film, 11 serial televisi, dan menjadi 3 pengisi suara untuk sebuah game sudah sukses ia rampungkan. Dunia telah mendapatkan talenta dengan kualitas akting yang akan memberikan kesan mendalam bagi siapa pun yang menyaksikannya.(f)

Baca Juga:

Tetap Langsing Di Usia 45, Inilah Diet dan Olahraga Aktris Kate Beckinsale
Lembaran Baru Dominique Diyose
Resmi Bertunangan Dengan Chris Pratt, Ini Sosok Katherine Schwarzenegger, Anak dari Bintang Terminator


Topic

#ramimalek, #selebritas, #oscar, #hollywood

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?