Celebrity
Marthino Lio Belajar Banyak dari Film Kolosal Sultan Agung

30 Jul 2018


Lio sebagai Raden Rangsang, alias Sultan Agung muda
Foto: Mooryati Soedibyo Cinema


Aktor dan model Marthino Lio (29) merasa sangat senang bisa terlibat akting dalam film kolosal Sultan Agung The Untold Story. Bisa bekerja sama dengan sutradara Hanung Bramantyo, dan berada di bawah bimbingan pelatih akting senior Agoes Kencrot yang ia kagumi, menjadi pengalaman luar biasa baginya.
 
Pria yang mengawali karier aktingnya dari layar kaca, di beberapa sinetron dan FTV ini sangat kagum dengan detail dan kecermatan setiap prosesnya.
 
“Selama proses reading naskah saya belajar sangat banyak, terutama tentang bagaimana sebuah naskah dibedah begitu rupa hingga sangat detail hingga ke subteks,” ungkap pria yang akrab disapa Lio ini.
 
Subteks yang dimaksud oleh Lio adalah lapisan di bawah naskah dialog yang mereka bacakan, atau gerakan yang mereka lakukan dalam berakting. Subteks ini tidak terucapkan, namun dapat membuat kita memahami motivasi di balik ucapan dan gerakan yang mereka lakukan dalam berakting.
 
“Belum pernah sebelumnya, saya melakukan proses reading sedetail yang saya lakukan di film Sultan Agung,” ungkap aktor dan penyanyi pengagum Reza Rahadian ini.
 
Demikian halnya saat ia belajar untuk menguasai gerakan dan budi bahasa halus khas pangeran kerajaan Jawa Mataram di bawah bimbingan Agoes. Mulai dari berjalan jongkok, lagu lagak saat berbicara, hingga latihan menari di kediaman Ibu BRA Mooryati Soedibyo, produser eksekutif film dan Pendiri Mooryati Soedibyo Cinema.
 
Marthino mengaku sempat beberapa kali ditegur oleh Ibu Mooryati, yang ikut menyaksikan latihan dan tak jarang terjun ke lapangan untuk mengikuti proses syuting.
 
“Ayo yang gagah!” ucap Lio, menirukan kata-kata Ibu Mooryati dalam nada tegas. “Nggih Bu,” jawabnya saat itu, mengiyakan dalam bahasa Jawa, sambil menarik bahu keluar dan membusungkan dada segagah mungkin.
 
Mengingat ini Lio yang juga menguasai seni gamelan Bali ini hanya bisa tertawa. Anda bisa menyaksikan usaha kerasnya berlatih menari saat menyaksikan film Sultan Agung The Untold Story yang rencananya akan tayang di bioskop awal Agustus ini. (f)

Baca Juga: 
Tengah Hamil 30 Minggu, Putri Marino Tetap Aktif Berlatih Zumba
 


Topic

#sultanagung, #filmindonesia, #selebritas, #marthinolio

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?