Tips
Tip Hidung Mancung dengan Makeup

20 Jan 2016

Shading adalah cara makeup yang digunakan untuk meningkatkan volume ketinggian hidung sehingga tulang hidung lebih terlihat. Tentunya, juga akan membuat Anda lebih terlihat mancung dari sebelumnya. Mau tau caranya? Ikuti langkah-langkah di bawah ini


 
-  Pertama bubuhkan eye shadow warna cokelat atau bedak dengan warna satu sampai dua tingkat lebih gelap dari warna kulit bagian hidung. Hal ini dilakukan pada bagian cuping hidung yang dimulai dari sudut mata bagian dalam hingga ke batas cuping hidung. Hal ini kita lakukan agar hidung kita terlihat lebih tirus dan panjang.
 
-  Agar lebih sempurna, coba beri efek highlight pada sepanjang garis tulang hidung Anda. Caranya dengan memberikan sapuan krim eyeshadow berwarna lebih muda. Lakukan dengan memulai dari pangkal hingga ujung hidung. Trik makeup ini fungsinya adalah untuk membuat hidung Anda terlihat sedikit lebih ramping dan runcing.
 
-  Dan yang terakhir, gunakan bedak untuk menutupi bagian gelap disekitar hidung Anda. Kerapihan makeup Anda akan menentukan kualitasnya.
 
Sonya Sartika Sarah
Foto: Fotosearch
 


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?