Cake & Cookies
Christmas Chocolate Cake

20 Dec 2014


Bahan:

Cake:
  • 225 g Royal Palmia Butter Margarine
  • 200 g gula pasir berbutir halus
  • 4 butir telur ayam
  • 150 g cokelat masak pekat, lelehkan
  • 125 ml susu cair
Bahan kering, aduk rata:
  • 200 g tepung terigu serbaguna
  • 1 sdt baking powder
  • ¼ sdt soda kue
  • ¼ sdt garam
Buttercream:
  • 400 g gula bubuk
  • 200 g Royal Palmia Butter Margarine
  • 200 g mentega putih
  • 100 g cokelat masak pekat, lelehkan
Hiasan:
  • 500 g stik wafer cokelat
  • 500 g raspberry
  • 1 sdt gula bubuk

Cara Membuat:

  1. Cake: Kocok Royal Palmia Butter Margarine dan gula menggunakan mixer berkecepatan tinggi hingga lembut. Masukkan telur, kocok kembali hingga rata. Tambahkan ½ bagian bahan kering, aduk lipat menggunakan spatula hingga rata.
  2. Masukkan bahan kering, susu, dan cokelat leleh. Aduk lipat menggunakan spatula karet hingga rata.
  3. Tuang adonan ke dalam loyang bulat (diameter 20 cm) beroleskan mentega dan bertabur tepung terigu. Panggang dalam oven panas 180° C hingga matang (± 40 menit). Keluarkan. Sisihkan.
  4. Buttercream: Kocok gula, Royal Palmia Butter Margarine, dan mentega putih menggunakan mixer berkecepatan sedang hingga tercampur rata. Tambahkan cokelat leleh, kocok kembali hingga rata.
  5. Lapis seluruh permukaan cake dengan buttercream hingga rata. Tempel stik wafer cokelat secara vertikal hingga menutupi seluruh permukaan samping cake. Letakkan raspberry di atas cake. Taburi gula bubuk. Potong-potong. Sajikan.(f)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?