BizNews
XPANDER Tons of Real Happiness Rayakan Hari Kemerdekaan di Semarang

20 Aug 2018

Foto: RFF


Setelah sukses menghadirkan kegembiraan pada 27 Juli lalu di Summarecon Mall Bekasi, kampanye XPANDER Tons of Real Happiness (ToRH) main ke Semarang pada 17-19 Agustus 2018.
 
“Even ToRH ini sekaligus menjadi perayaan Mitsubishi Xpander meraih penghargaan dari Otomotif Award sebagai Car of The Year 2018, selain memeringati perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia,” ujar Kyoya Kondo, President Director PT Mitsubishi Motors Karma Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Tagline baru untuk pasar Indonesia, Drive Your Ambition, juga diperkenalkan di ajang ini.
 
Sama seperti di even ToRH Bekasi yang dikunjungi lebih dari 9000 pengunjung, sejumlah wahana permainan anak seperti swing carousell, kincir angin, ferris wheel, balloon castle hingga kamera 360 dihadirkan di Lottemart Wholesale Semarang untuk melengkapi kegembiraan bersama keluarga.
 
Selain dibuka gratis untuk publik, XPANDER Mitsubishi Owners Community Semarang juga tampak berkumpul di ajang ini untuk mengikuti beberapa permainan rakyat dalam rangka perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia. Keluarga Sasono sebagai ‘Agent of Happiness’ yang diwakili oleh Widi Mulia dan ketiga anaknya, Dru, Widuri, dan Den Bagus juga turut hadir untuk berbagi keriaan bersama warga Semarang.
 
Semarang menjadi kota kedua dari total 9 kota besar yang akan disambangi ToRH. Kota-kota berikutnya yaitu Surabaya (31 Agustus - 2 September 2018), Medan, Makassar, Pekanbaru, Bandung, Palembang, dan Tangerang. (Cek situs www.mitsubishixpander.com untuk mendapatkan tiket gratisnya).
 
Foto: RFF
 
Low MPV yang baru diperkenalkan di Indonesia pada pertengahan 2017 ini telah sukses terjual lebih dari 60.000 unit, dengan harga jual mulai dari 199 juta rupiah.  “Permintaan terus meningkat, hingga akhirnya MMKSI menambah kapasitas produksinya menjadi 10 ribu unit per bulan, termasuk untuk ekspor. Hal ini mempercepat delivery time ke konsumen dari 2 bulan menjadi 1 bulan,” terang Intan Vidiasari, Deputy Group Head of Planning & Communication Group MMKSI.   
 
XPANDER mendapat sambutan positif sebagai 7 seaters MPV yang cocok sebagai mobil keluarga karena sejumlah kelebihannya. Antara lain memiliki ruang kabin yang luas, terdapat 3 buah power outlet di tiap barisnya, desain menarik serta body kuat dan kokoh, dan fitur keamanan dan kesenyapan ruang yang menambah kenyamanan berkendara. (f)

Baca Juga: 

Keluarga Sasono Menjadi Brand Ambassador Mitsubishi Xpander
Cara Tepat Beli Mobil
Mobil Nyaman untuk Wanita Single dan Ibu Muda


Topic

#Mitsubishi XPANDER, #mobilkeluarga, #MPV Car

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?