BizNews
Pameran Produk Kreatif di MAKERFEST 2018

9 Jul 2018


Foto: RFF


Setelah sukses menggelar festival MAKERFEST 2018 City Big Bang di kota Medan dan Padang, giliran Jakarta menjadi tempat perhelatan pameran kreasi-kreasi unik di Taman Bintaro Xchange, 7-8 Juli lalu.

Tahun ini MAKERFEST 2018 ada di 8 kota, yaitu kota Medan, Padang, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, dan Makassar. MAKERFEST 2018 merupakan sebuah gerakan independen untuk pemberdayaan kreator lokal yang dikelola oleh kolaborasi Tokopedia dengan Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF), Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, Kementerian Komunikasi dan Informatika serta JNE.

Sebanyak 30 kreator lokal di masing-masing kota yang disaring ketat lewat ribuan pelamar akan mempresentasikan ide uniknya ke masyarakat. Mulai dari produk fashion, aksesori, kerajinan tangan, peralatan rumah tangga, perawatan tubuh, hingga produk unik seperti mainan dari kardus dan sepeda kayu. 

Selain memberikan kesempatan mendapatkan publikasi ke masyarakat, MAKERFEST juga memberikan edukasi dan pendampingan usaha sehingga kreator lokal mampu lebih siap menghadapi berbagai peluang dan tantangan, termasuk dalam hal strategi bisnis, branding, pemasaran, dan permodalan.

Dari 30 kreator terpilih di tiap kota, di puncak acara MAKERFEST 2018 pada bulan Desember mendatang, akan dipilih 3 kreator terbaik yang akan berkompetisi dengan 3 kreator terbaik dari kota-kota lainnya untuk memperebutkan hadiah utama berupa modal usaha sebesar Rp 1miliar, juga pendampingan usaha dalam bentuk konsultasi branding dan marketing campaign, kolaborasi eksklusif dengan pelaku industri kreatif nasional, serta akses ke pameran dan jalur distribusi internasional.

Untuk bisa ambil bagian dari pameran ini, kreator atau UMKM dengan ide produk yang kreatif bisa mendapatkan informasi dan mendaftar lewat www.makerfest.id.

“MAKERFEST 2018 merupakan event yang pertama kali dibuat dan harapannya bisa menjadi acara tahunan. Kami juga berharap ajang ini bisa memberi panggung offline dan online bagi para UMKM  terpilih dari seluruh Indonesia,” ujar Melissa Siska Juminto, COO Tokopedia yang juga merupakan Vice Chairman MAKERFEST 2018.

Khusus di Jakarta, selain bazaar, workshop, dan kompetisi, MAKERFEST 2018 juga bekerjas ama dengan TopCommunity (komunitas seller Tokopedia) Jakarta yang menyelenggarakan program bantuan sosial untuk komunitas difabel dari Yayasan Wisma Cheshire. Beragam pelatihan dan alat bantu produksi akan disumbangkan untuk pembuatan produk kerajinan tangan. (f)

Baca Juga:
Wise Women Medan: Buat Laporan Keuangan Usaha Secara Sederhana & Tentukan ‘Rasa’ Konten Promosi

5 Kiat Membuat Konten di Media Sosial untuk Promosi Bisnis

Scale Up Asia 2018: Meningkatkan Skala Bisnis Pengusaha Startup


Topic

#pameran

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?