BizNews
Aplikasi ONe Mobile dan Poin Seru dari OCBC NISP

7 May 2018

Foto: Dok. Bank OCBC NISP

Teknologi digital telah banyak mengambil alih peran dalam kehidupan sehari-hari. Kehadirannya terbukti sangat membantu kehidupan. Dengan teknologi, maka pekerjaan bisa dilakukan dengan lebih mudah, cepat, dan efisien. Bagi pekerja yang tinggal di kota besar dan selalu tenggelam dalam berbagai kesibukan, adanya bantuan teknologi tentu saja sangat disyukuri. Yang pasti, waktu bersama dengan keluarga akan lebih banyak ketika berbagai aktivitas kita dimudahkan oleh teknologi.

Waktu berkualitas dengan keluarga memang sangatlah penting. Namun, apa yang dimaksud dengan ‘waktu berkualitas’ tidaklah sama dengan hanya sekadar menghabiskan waktu bersama.

“Waktu berkualitas adalah fokus penuh pada anak atau keluarga saat sedang bersama mereka. Itu artinya tidak sambil bermain gadget, baik anak dan orang tuanya, saat sedang bersama,” tukas psikolog keluarga Ajeng Raviando, yang lebih menyarankan untuk mengajak anak bermain board game bersama sekeluarga untuk menciptakan ikatan yang lebih kuat.

Teknologi digital memang bisa memberi keuntungan maupun kerugian. Yang harus disadarai adalah kapan dan untuk apa pemakaiannya. Jika untuk bermain sepanjang hari tentunya akan merugikan, namun jika pemakaiannya dimanfaatkan untuk mengefisiensikan pekerjaan tentunya memberi manfaat.

Sebagai contoh adalah memanfaatkan aplikasi digital untuk kebutuhan perbankan. Bank OCBC NISP baru-baru ini meluncurkan layanan mobile banking apps ONe Mobile OCBC NISP yang bisa diunduh di smartphone.

Layanan aplikasi ONe Mobile yang menggunakan 1 pin software ini menawarkan berbagai kemudahan seperti pembukaan rekening tabungan dan giro baru (saat ini baru di Jabotabek) tanpa harus datang ke cabang. Aplikasi ini juga membuat nasabah bisa menarik tunai uang dengan scan QR Code atau penggunaan OTP via SMS (tanpa menggunakan kartu ATM), dan melakukan multitransfer ke berbagai rekening, mendapat informasi analisa portfolio reksadana dan obligasi secara real time, dan pemblokiran/pembukaan blokir kartu ATM.

“Dulu orang harus pergi ke bank, menghadapi jalanan macet, antri di bank, sehingga waktu tersita. Dengan adanya layanan ONe Mobile, maka ada banyak waktu yang dihemat. Ini artinya Anda bisa memaksimalkan waktu bekerja di kantor, pulang cepat, dan menghabiskan waktu berkualitas dengan keluarga,” ujar Faren Indirawati, Region Head Bank OCBC NISP.  

Selain itu, setiap transaksi via ONe Mobile dan tabungan dengan kelipatan Rp100.000 akan mendapatkan 1 poin.

“Nasabah dengan poin tertinggi akan memenangkan hadiah utama berupa 1 unit The Rainbow Springs CondoVilla di Summareccon Serpong dan 3 unit Vspa Piaggio LX125 iGet,” kata Faren.
 
Program Poin Seru dari Bank OCBC NISP ini berlangsung 1 Mei – 31 Desember 2018 dan informasi maupun pendaftaran bisa dilakukan di www.poinseru.com. Asyiknya, pembukaan rekening baru akan langsung mendapatkan reward 5000 poin! (f)

Baca Juga:
Ingin Lebih Hemat? Coba Dompet Digital untuk Mengerem Pengeluaran Anda 

Psikolog Tika Bisono: Jangan Merusak Anak dengan Gadget 

5 Jenis Pekerjaan yang Mudah Tergantikan oleh Kecerdasan Buatan 
 


Topic

#gadget

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?