Beauty Trend
Rahasia Cantik dari Prancis

14 Oct 2017

 Foto: Anggia Hapsari, Dok. Avene
 
Pertengahan tahun ini, Anggia Hapsari, Managing Editor Femina, diajak ke beberapa kota di Prancis untuk berkenalan lebih dekat dengan produk perawatan kulit yang sering disarankan oleh para dermatolog.

Waktu menunjukkan pukul 8 pagi saat rombongan Avene Indonesia mendarat di Toulouse, Prancis. Rasa lelah mengalahkan semangat rombongan yang terdiri atas 4 dokter kulit ternama dan awak media.

Kota yang dikenal dengan julukan La Ville Rose atau Pink City itu terasa sangat bersahabat. Cuaca cerah dengan suhu udara 18 derajat, tidak begitu begitu dingin dan tidak panas. Saya pun merasa lega karena  problem kulit sensitif yang umumnya kambuh saat berada dalam udara dingin sepertinya tidak akan menjadi problem utama. Krim perawatan wajah khusus kulit sensitif yang sudah saya siapkan dari Jakarta, tidak akan saya sentuh.

Namun ternyata,  bepergian dengan dokter kulit dan produk perawatan kulit khusus kulit sensitif membuat saya tidak dapat ‘berbohong’ dengan kondisi kulit sebenarnya. Devy S, Marketing Manager Avene Indonesia, tiba-tiba memberikan sebotol Avene Thermal Water sambil berkata, ”Ini untuk mengatasi kulit sensitif yang tampak pada area pipi Anda.”

Avene memang terkenal dengan produk perawatan kulit sensitiif yang disarankan oleh banyak dermatolog.  JPP Skin Laser Clinic, hingga Senopati Skin Center bahkan memercayakan Avene sebagai produk perawatan  kulit sehari-hari setelah perawatan kulit di klinik. “Kandungan mineral dan pH yang seimbang membantu menenangkan kulit lebih cepat. Cocok untuk  kulit sensitif,” ujar dr. Nanda Dewi, SpKk, yang berpraktik di Skin & Beauty Care Santosa International Hospital, Bandung.


Agar tidak makin penasaran, saya pun berbincang dengan beberapa narasumber yang menemani santap malam di dalam  kastil keluarga mendiang Pierre Fabre yang terletak di tengah rimbunnya pohon ek, La Carla, Prancis.
 


Topic

#avene

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?