Health & Diet
Bahaya Pakai Sepatu Hak Tinggi Terlalu Lama

18 Jun 2019


Dok. Pexels
 

Belakangan tengah ramai isu wanita Jepang yang membuat petisi menolak mengenakan sepatu hak tinggi ke kantor. Selain karena merupakan bentuk diskriminasi gender, mengenakan sepatu hak tinggi juga menyebabkan banyak wanita merasa tidak nyaman dan sakit pada bagian kakinya.
 
Memang, mengenakan sepatu hak tinggi akan membuat tubuh terlihat lebih tegak dan kaki menjadi lebih jenjang. Namun tak dapat dipungkiri, mengenakan sepatu hak tinggi terlalu lama juga ada risiko kesehatannya.
 
Ahli penyakit kaki dari Australia, Nicole Reilly, mengungkapkan bahwa mengenakan sepatu hak tinggi dapat menyebabkan efek samping yang buruk bagi tubuh, termasuk masalah kesehatan serius, benjolan menyakitkan hingga sejumlah cedera.
 
“Mengenakan sepatu hak tinggi yang terlalu lama dapat menyebabkan saraf terjepit, rasa sakit yang tajam di kaki, bunion, pemendekan otot betis dan hamstring, nyeri punggung bagian bawah hingga cedera di pergelangan kaki,” jelas Nicole yang juga mengingatkan bahwa posisi jari kaki dan tekanan yang tidak wajar pada bola kaki dapat memicu perkembangan bunion. Bunion adalah benjolan pada tulang di pangkal jempol kaki.
 
Bahkan, menurut temuan Society of Chiropodists and Podiatrist disampaikan bahwa 25 persen wanita yang mengenakan sepatu hak tinggi setiap hari meningkatkan risiko artritis yang dapat menyebabkan persendian kaku dan nyeri.  Hal ini juga didukung oleh hasil penelitian yang dilakukan oleh Griffith University di Queensland, Australia. Wanita yang mengenakan sepatu hak setinggi 5 centimeter setidaknya 40 jam seminggu selama 2 tahun sering mengalami ketidaknyamanan, kelelahan otot pada bagian kaki dan memiliki risiko cedera kaki lebih besar.
 
Menurut Nicole, ada beberapa cara tertentu agar wanita bisa mengenakan sepatu hak tinggi tanpa menyakiti kaki kita. 
 
“Kita selalu merekomendasikan rumus 80/20. Yaitu 80 persen waktu Anda mengenakan sepatu yang nyaman dan batasi penggunaan sepatu hak tinggi pada aktivitas-aktivitas terbatas, seperti hanya 20 persen dari waktumu,” jelasnya.(f)

BACA JUGA :
Selain Wanita Jepang, Wanita Inggris, Filipina, hingga Kristen Stewart Pernah Protes Soal Sepatu High Heels
Wanita Jepang Buat Petisi Online Tolak Pakai Sepatu Hak Tinggi ke Kantor
5 Tip Memilih Sepatu Kerja yang Nyaman

 


Topic

#highheels, #kesehatankaki

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?