Celebrity
Halo Maria Selena!

3 Sep 2013

Perubahan apa yang Anda rasakan setelah menjadi Puteri Indonesia dan finalis Miss Universe?
Kedua pengalaman itu menjadi titik balik dalam hidup saya. Dulu saya hanya mahasiswi biasa yang hobi main basket, sekarang saya mendapatkan kesempatan yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya, seperti jadi presenter, berakting, dan lainnya.
 
Serius di dunia entertainment?
Ya. Sekarang saya sedang fokus di dunia presenter olahraga, sepak bola dan basket. Saya juga sudah dikontrak sebagai presenter Piala Dunia 2014 di sebuah stasiun televisi swasta. Menjadi presenter tak semudah kelihatannya, dan saya merasa tertantang.Saya masih terus belajar dan banyak latihan.

Kebanjiran tawaran berakting komedi?
Saya banyak diminta menjadi bintang tamu beberapa sitcom. Dari sini tawaran lain berdatangan. Saat ini saya bermain dalam serial komedi yang baru akan tayang. Awalnya memang sedikit sulit menjiwai peran kocak, namun ternyata seru juga.

Anda atlet basket profesional juga, ya?
Ya. Menjadi atlet basket memang salah satu cita-cita saya. Kini saya bergabung dengan sebuah klub basket di Surabaya untuk liga basket profesional, dan baru dua bulan lalu season berakhir. Saya sudah ditawari kontrak baru, namun belum bisa memastikan karena ingin menyelesaikan kuliah.

Kapan rencana menyelesaikan kuliah?
Dengan segala kesibukan ini, membuat kuliah jadi keteteran. Saya cuti kuliah selama setahun untuk bertugas sebagai Puteri Indonesia. Kini saya fokus kuliah di School of Business and Management, Institut Teknologi Bandung dan harus lulus tahun ini juga.

Favorit Maria:
1.    Senang menggambar (sketching) gedung-gedung tinggi.
2.    Pencinta serial Big Bang Theory. Tak bosan ditonton berkali-kali!
3.    Diving di Bunaken untuk mengalahkan fobia terhadap laut.
4.    Sangat mengidolakan pebasket Lebron James dari club Miami Heat.
5.    Mengoleksi puluhan pasang sepatu basket.


Ayu Widya S.



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?