Celebrity
Eva: Cristian Gonzales, Suami yang Lembut

20 Oct 2011

Garis keras di wajah Cristian Gonzales (34) yang terkesan sombong ternyata bisa menipu banyak orang, termasuk istrinya sendiri, Eva Nurida Siregar. “Dulu dia itu sombong sekali. Di lain pihak, saya juga tipe wanita yang  tidak bisa sembarangan akrab dengan pria. Eh, ketika salah satu temannya ingin mengajak saya kenalan, dia buru-buru menyalib ngajak saya kenalan duluan,” cerita Eva, soal awal pertemuannya dengan penyerang timnas asal Uruguay yang dijuluki El Loco (Si Gila) ini.

Cristian pertama kali bertemu Eva di Cile, Amerika Selatan, tahun 1994. Saat itu Eva sedang mempelajari tari salsa di sekolah Vina del Mar, sementara Cristian sibuk merintis karier sepak bolanya. Setahun kemudian, mereka menikah dan menetap di Urugay dan pulang ke Indonesia  tahun 2003, setelah Cristian mendapat tawaran dari sebuah klub sepak bola.

Pasangan yang sudah menikah selama 15 tahun dan punya empat anak ini memang seperti ditakdirkan bersatu. Tidak hanya bertemu secara kebetulan di negara asing, mereka pun seperti saling melengkapi. Kalau Eva yang bersikap keras kepada anak-anak, Cristian malah memanjakan dan suka memeluk mereka.

Begitu juga terhadap penggemarnya. Menurut Eva, Cristian tidak pernah galak. Wanita kelahiran Pekanbaru ini yang justru lebih tegas kepada fans Cristian. “Saya, sih, silakan saja, asalkan tidak sedang dalam waktu bersama keluarga. Kami kan juga butuh waktu untuk berlibur atau keluar bersama,” ujar Eva. Eva pernah didorong beberapa penggemar yang ingin minta foto bersama hingga terjatuh.

Spontanitas dan pengorbanan wanita dengan rambut dicat pirang inilah yang membuat Cristian jatuh hati. Bagaimana tidak, Eva bahkan bernazar untuk mengelilingi Gelora Bung Karno sebanyak tiga kali, jika Cristian bisa mencetak gol di laga melawan Filipina di semifinal Piala AFF Suzuki 2010 lalu. Ketika akhirnya itu terjadi, Eva segera berlari ke luar stadion dan segera memenuhi nazarnya, walaupun dengan sepatu hak setinggi 12 cm yang dipakainya saat itu. Sayangnya, hari itu Eva hanya berhasil melakukan dua putaran dan berjanji melunasinya beberapa hari kemudian.

Pelunasan janji itu pun tentu saja didukung oleh Cristian. Christian pun sengaja membelikan sepatu olahraga baru  warna pink khusus untuk istrinya, “Kata Cristian, pink itu artinya cinta,” kata Eva, tertawa. Meskipun penampilannya terbilang sangar, Cristian ternyata termasuk orang yang romantis. Pria yang sangat menyukai roti gandum ini juga selalu memanggil istrinya dengan sebutan Amor, yang berarti cinta.

Namun, kebulatan tekad dan kerja keras Cristian  yang akhirnya menyihir ibu dari Amanda, Michael, Fernando, dan Vanessa ini. Eva tidak hanya tersentuh oleh ketekunannya mempelajari agama Islam, tapi juga terkagum-kagum oleh perjuangannya untuk menjadi warga negara Indonesia. Cristian sampai rela tidak pulang ke Uruguay selama lima tahun berturut-turut untuk memenuhi salah satu syarat menjadi WNI. “Ketika ayahnya terserang stroke, ia tidak pulang. Sampai adiknya meninggal karena jatuh dari apartemen pun, Cristian tetap bertahan. Selama saya menikah dengan Cristian, hanya dua kali saya melihat dia menangis. Ya, saat mendengar dua kabar tadi,” kata Eva.

Marissa  (Kontributor - Jakarta) 

Baca juga:
Beckham dan Victoria, Kokoh di Tengah Gosip



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?