Home Interior
Tip Pencahayaan Rumah Tinggal

1 Nov 2013



• PILIH JENIS LAMPU. Bentuk lampu memang beragam. Mulai dari lampu gantung, lampu meja, hingga lampu berdiri. Pikirkan bentuk ruang  yang akan dipasangi lampu  dan jenis kegiatannya. Jika Anda membutuhkan lampu yang mengesankan kemewahan dan terpusat, pilih lampu gantung. Lampu gantung cocok untuk living room dan dining room atau ruang yang kecil seperti foyer atau entrance hall. Ruang kecil dengan lampu gantung memberikan kesan lega dan luas.

• PILIH WARNA, BENTUK, DAN BAHAN ARMATUR LAMPU. Warna, bentuk, dan jenis bahan armatur lampu akan menentukan mood ruang serta menambah warna dan sensasi ruangan. Kulitas cahaya ruangan Anda berdampak pada kualitas ruang. Maka, perhatikan bayangan dan bias cahaya yang dikeluarkan oleh  jenis lampu tertentu.

• GUNAKAN PENGATUR INTENSITAS CAHAYA (DIMMER). Pasanglah alat pengatur intensitas cahaya pada lampu Anda di  tiap ruangan, kecuali di kamar mandi. Alat ini dapat mengubah suasana ruang secara instan.(f)


Baca juga: Pencahayaan Ruang Kerja


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?