Trending Topic
Menantikan Pertunjukan Atraksi Memasak Seru di Delicious Musical Bibap Jakarta 2016

2 Nov 2016


Pencinta budaya Korea akan kembali dihibur oleh pertunjukan seru dari Negeri Ginseng. Pada tanggal 11-13 November mendatang, Delicious Musical Bibap digelar di Ciputra Artpreneur atas kerja sama Ciputra Artpreneur dengan Yes24 Entertainment, serta didukung oleh Korean Cultural Centre dan Korea Tourism Organization.
 
Delicious Musical Bibap adalah pertunjukan musikal yang menceritakan pembuatan makanan dari seluruh dunia seperti masakan Tiongkok, Jepang, dan Italia. Tentunya, ada juga makanan khas Korea, yaitu Bibimbap, nasi campur dengan telur setengah matang, sayuran, daging sapi, dan minyak wijen.
 
Nggak perlu cemas ada hambatan dalam bahasa ketika menonton Bibap. Soalnya, kisah diceritakan secara non-verbal sehingga kita dapat menangkap jalan cerita tanpa harus ada ucapan. Seperti musikal Korea lainnya, pertunjukan Bibab sangatlah menghibur plus ada unsur edukasinya.
 
Di pertunjukan dengan durasi 80 menit ini pemain akan menirukan bunyi-bunyi dari pembuatan masakan Bibimbap. Uniknya, akan ada juga perpaduan musik beat-boxing, acapella, acrobatics, B-boy, dan martial arts. Jadi, kita akan dihibur dengan tontonan penuh ekspresi, atraksi, gerakan yang dinamis, dan penuh unsur komedi. Cocok, deh, ditonton oleh keluarga maupun anak muda.
 
Di Korea, Bibap bisa ditonton di Incheon dan Seoul dengan range harga antara 40.000 – 60.000 won. Kini, kita bisa menontonnya langsung di Jakarta dengan harga tiket Rp350.000 (silver), Rp500.000 (gold), Rp750.000 (VIP), dan Rp900.000 (VVIP). Tiket-tiket ini bisa diperoleh melalui www.ciputraartpreneur.com atau www.loket.com.
 
Berikut jadwal pertunjukannya:
Jumat (11 November 2016): 19.00
Sabtu (12 November 2016): 14.00 & 17.00
Minggu (12 November 2016): 14.00 & 17.00
 
Jangan sampai kelewatan! (f)
 


Topic

#eventkorea

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?