Food Review
Jumpa Rasa Rumahan

14 May 2014


Salah satu sudut area basement di The City Tower, ‘disulap’ Rifina Muhammad, Rob Daniel, dan Herlina Perdana sebagai lahan bisnis kuliner, Jumpa Lagi. Keterbatasan ruang disiasati dengan jendela kaca tanpa sekat sebagai dinding. Plafon dengan pipa-pipa disapu cat putih, dibiarkan terbuka tanpa langit-langit. Inilah upaya desain yang patut dicontoh pengelola banyak gedung perkantoran.
Keseragaman meja yang lazim ada di kafe konvensional, justru tak tampak.  Meja putih berkaki tinggi diletakkan di belakang. Meja kayu berkaki lebih pendek, melintang di tengah ruangan. Lain lagi di bagian sudut, ada meja yang ditempel ke dindingnya. Ampuh membuat ruang mungil berkesan lapang.
Menunya dikategorikan menjadi tiga kelompok, yakni Home Comfort (masakan Indonesia rumahan), Comfort To Go (makanan yang siap dibawa pulang), dan World Comfort (makanan Barat).
Wangi terasi menyeruak dari Nasi Goreng Kampung, andalan dalam Home Comfort. Pilihan lainnya ada Bakwan Malang atau Bubur Ayam. Rasa yang akrab di lidah ini laris di waktu makan siang.
Nasi Bakar, bagian dari Comfort To Go, solusi bagi eksekutif muda dengan waktu bersantap terbatas. Daging ayam suwir dibungkus dengan nasi pulen berbumbu kunyit, kemangi, dan daun salam.
Di World Comfort, Rob membagikan resep Homemade Burger milik keluarganya di Inggris. Ia tak mau membocorkan bumbunya. “Patty dengan resep rahasia!” katanya.
Sore hari, terlihat kawanan pekerja kantoran yang ‘memindahkan’ ruang rapatnya di sini. Sambil berbincang serius, mulut mereka asyik mengunyah Kue Mangkuk Cokelat atau Kue Pepe. Rasa lama yang tampaknya membuat mereka akan saling berjumpa lagi di sini!  (AS)

Alamat: The City Tower, level B1. Jl. Thamrin 81, Jakarta Pusat. Telp: (021) 31997321. Jam buka: Senin-Jumat 7.00-20.00 WIB, Sabtu 7.00-15.00 WIB. Harga*): Rp8.000-Rp42.000. Suasana: Interior minimalis dengan sentuhan warna merah. Cocok untuk lokasi meeting sambil bersantap.  




 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?