Food Review
Dari Dapur Mama

28 Sep 2014


Sosok ibu diwujudkan Popolamama lewat ilustrasi wanita Italia berpenutup kepala dan bercelemek merah. Ikon yang terasa akrab dengan dapur ini seperti mengamini ungkapan umum bahwa masakan paling enak datang dari tangan ibu.

Nama Popolamama adalah gabungan dari kata popolare (populer dalam bahasa Italia) dan mama. “Masakan mama memang selalu menjadi yang terpopuler, bukan?” tutur Farah Milda, General Manager Popolamama.

Sebanyak 170 outlet tersebar di seluruh Jepang. “Beken di kalangan wanita Jepang karena apik memadukan bumbu Jepang yang ‘ringan’ dalam pasta dan pizza,” tambah Farah.

Jargon The First Fresh Pasta Chain in Indonesia yang tertulis di dinding ruang santap menegaskan bahwa tamu hanya akan disuguhi pasta yang homemade, dibuat  tiap hari dari tepung durum semolina. Saat Neapolitan with Chicken Sausage datang, Farah segera mengaduk spaghetti agar lekas tersalut saus tomat.

“Segera dimakan agar tekstur kenyal pasta segar masih bisa dinikmati maksimal,” jelas Farah. Yang femina suka adalah bagian sausnya, kecut-segar namun samar-samar muncul rasa creamy dari krimnya. Bila ingin rasa ‘lebih Jepang’, ada juga Wafu Soy Sauce Based Pasta with Smoked Beef Spincah & Rucola.

Pizza gaya Napoli hadir sebagai ‘penyegar’ di antara pilihan pizza Italia di pasaran. Khas dengan adonan yang tipis, asimetris, dan bagian tepinya dibuat lebih tinggi daripada tengah, seperti ‘benteng’.

Three Japanese Mushroom salah satunya. Absennya saus tomat yang lazim berjodoh dengan pizza, digantikan white sauce sehingga lebih gurih. Ber-topping shiitake, eringi, bunashimeji, dan keju grana padano.

Cara makannya, lipat irisan pizza sehingga bagian topping berada di dalam. Ini menjaga topping-nya tidak berhamburan saat digigit. Langkah umum yang memang selalu ideal untuk pizza jenis thin crust di mana pun.

Karena kenyang, femina tak sanggup menghabiskan Apple Cinnamon Pizza yang sudah telanjur dipesan. Cukuplah mencium wanginya kayu manis selagi panas, lalu segera dibungkus untuk dinikmati nanti. Terima kasih, ‘mama’! (TV)

Alamat: Sudirman Plaza, Lantai Dasar, Jl. Jend. Sudirman, Jakarta Pusat. Telp: (021) 57936799. Jam buka: 09.00-21.00 WIB. Harga*): Rp15.000-Rp80.000 (belum termasuk pajak 15%). Suasana: Berdinding batu bata putih dan kayu. Luas sehingga cocok untuk meeting.

*) Harga dapat berubah sewaktu-waktu, cek sebelum bersantap.



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?