Sex & Relationship
3 Hormon yang Wajib Dijaga Wanita

7 Jun 2017


Foto: Fotosearch

Wanita dan hormon punya hubungan serius. Pasalnya kondisi tubuh, pikiran, dan emosi kita sering kali dipengaruhi oleh kadar hormon dalam tubuh. Yuk, kenali tiga hormon berikut ini agar hidup lebih seimbang.

1/ Hormon estrogen
Inilah hormon yang berperan dalam proses perkembangan organ seksual dan reproduksi wanita—meski pria juga memilikinya dalam kadar rendah. Hormon ini membuat wanita memiliki payudara, mengalami menstruasi, hingga memengaruhi kesuburan. Saat estrogen menurun maka kita mulai memasuki masa menopause.

2/ Hormon Gonadotropins
Hormon ini juga mengatur pertumbuhan dan fungsi reproduksi, terdiri atas:
-Follicle-stimulating hormone (FSH) yang mengatur masa puber dan proses reproduksi
-Luteinizing hormone (LH) merangsang pembuahan
- Placental chorionic gonadotropins (hCG dan eCG) diproduksi oleh plasenta untuk merangsang indung telur menghasilkan estrogen dan progesteron selama masa kehamilan.
-Prolactin (PRL) hormon yang merangsang wanita untuk menghasilkan air susu.

3/ Hormon DHEA
Merasakan orgasme dua kali seminggu dapat memperpanjang usia. Setiap kali orgasme maka kadar hormon DHEA (Dehydroepiandrosterone) dalam tubuh kita akan meningkat. Hormon tersebut bisa mendorong sistem kekebalan tubuh, membuat kulit lebih sehat, hingga memperpanjang usia. (f)

Baca juga:
Apa Hubungan antara Hormon Reproduksi, Olahraga, dan Menstruasi?
Kontrasepsi Hormonal
4 Sahabat Organ Reproduksi


Topic

#reproduksi, #hormon

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?