Health & Diet
10 Trik Pangkas Kalori (Part 2)

27 Jul 2012

Nggak selamanya kita perlu diet mati-matian untuk menurunkan berat badan. Cukup memangkas 100 gram kalori, dalam setahun kita bisa turun 4,5 kilogram.

Hitungannya 3.500 kalori setara dengan 0,45 kilogram lemak. Otomatis dengan memangkas 100 kalori per hari  (36.500 kalori dalam setahun) setidaknya 4,5 kg lemak sudah kita singkirkan. Biar nggak boring, ikuti cara di bawah ini:

- Pilih dua potong pizza bertopping keju-tomat, daripada pepperoni. Jangan lupa buat yang thin-crust.
- Saat makan ketoprak, pesan ketupatnya cukup setengah porsi dan nggak perlu minta ekstra kerupuk.
- Kurangi satu sendok makan olesan mayones saat jajan burger atau hotdog.
- Ganti seporsi nasih putih dengan setengah porsi nasi merah.
- Daripada minum segelas milkshake stroberi, ganti dengan segelas smoothie stroberi (yang terbuat dari 2/3 cangkir susu non fat dan 1/3 cangkir stroberi segar).
- Saat makan sup, pilih sup bening daripada sup krim.
- Di resto, pilih paket menu yang ditujukan buat anak-anak, daripada paket biasa. Porsinya bersahabat.
- Ganti setangkup roti putih dengan roti gandum.


- Singkirkan kulit dan lapisan tepung renyah saat makan ayam goreng tepung di resto makanan cepat saji. Sebaiknya makan daging putih saja.
- Saat makan buah kalengan, air sirupnya nggak usah diminum. CC


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?