Sayur
Tumis Jagung Campur

31 Aug 2016

Siapkan potongan sayuran di malam hari agar memudahkan kala memasaknya untuk sarapan.

Bahan:
3 sdm minyak sayur
50 g bawang bombay, iris tipis
5 butir bawang merah, cincang halus
3 siung bawang putih, cincang halus
300 g daging sapi, cincang
200 g brokoli, potong ukuran kecil
400 g jagung putren, belah 4
150 g paprika merah, iris memanjang tipis
300 ml kaldu sapi
1 sdm tepung maizena, larutkan dengan 3 sdm air
1 sdm wijen sangrai, untuk taburan
Bumbu:
1 sdm saus tiram
1 sdt kecap jepang
¼ sdt garam
¼ sdt merica putih bubuk

Cara Membuat:
1.    Panaskan minyak, tumis semua bawang hingga harum.
2.    Masukkan daging, masak hingga daging berubah warna.
3.    Masukkan semua sayuran, kaldu, dan bumbu, masak hingga sayuran matang. Tambahkan campuran maizena, masak hingga mengental. Angkat. Taburi wijen.
4.    Sajikan hangat.(f)

Untuk 6 porsi


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?