Reviews
3 Musik Pilihan Minggu Ini: ii – Sheryl Sheinafia Hingga Afterlove - James Blunt

9 Mar 2017


Mau musik lokal atau luar? Tersedia tiga pilihan album untuk Anda dengarkan di tengah kesibukan kerja.
 
Dua Lipa
Dua Lipa/Warner Bros
Lipa menghadiahi penggemarnya dengan genre pop yang lebih kelam dalam album barunya ini. Kendati terdengar singkat, Blow Your Mind (Mwah) menghadirkan dramatisasi pada melodi drum yang terdengar berat. Sementara ciri khas suaranya yang rendah, berpadu sempurna dengan lirik yang muram di lagu Hotter Than Hell. Musik yang sedikit lebih ceria dengan nada yang upbeat dapat ditemukan dalam lagu Be the One.
 
ii
Sheryl Sheinafia/Musica
Vokal bening yang manis dari wanita yang berakting dalam film Galih & Ratna ini  menjadi angin segar di industri musik tanah air. Dalam album kedua ini, Sheryl menulis sendiri lagu-lagunya, seperti Sebatas Teman yang cukup ear catchy, cocok didengarkan saat santai. Sementara lagu Gita Cinta, yang dulu populer dinyanyikan Chrisye, kembali dibawakan olehnya dengan melodi petikan gitar yang ringan.
 
The Afterlove
James Blunt/Atlantic Records
Empat tahun adalah waktu yang cukup panjang bagi James Blunt untuk meramu semua kreativitasnya demi album kelimanya ini. Album ini pun menjadi lebih kaya rasa dengan bantuan para musikus asal Inggris, seperti Ed Sheeran, Stephan Moccio, dan MoZella yang menggarap sejumlah lagu. Dengarkan lagu Love Me Better yang berani memainkan alunan nada kekinian yang mengentak. (f)
 


Topic

#musikakhirpekan

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?