Money
Profil Risiko Investasi Cewek Single

15 Dec 2016


Foto: Fotosearch

Dalam investasi dikenal istilah profil risiko. Kalau untuk wanita lajang, profil risiko seperti apa yang menjadi gambarannya jika kita tertarik untuk investasi?
 
Profil risiko dalam investasi digunakan untuk mengetahui pemahaman dari calon investor mengenai investasi dan perkiraan kemampuannya dalam menerima risiko dari suatu investasi tersebut. Profil risiko berupa beragam pertanyaan yang memiliki jawaban sangat bervariasi.
 
Setiap individu memiliki profil risiko yang berbeda dengan individu lainnya. Bank atau sekuritas  tidak akan menyamakan atau mengkategorikan profil risiko berdasarkan usia, status pernikahan, maupun gender. Berdasarkan profil risiko ini Anda akan dapat menentukan jenis investasi yang sesuai dengan keinginan.
 
Yang jelas, nih, bank maupun sekuritas akan bertanya kepada Anda apakah Anda tipe orang yang berani mengambil risiko atau lebih suka bermain aman. Jika ternyata masuk kategori pertama, Anda akan disarankan mengambil investasi berbentuk saham atau reksa dana saham. Risikonya tinggi, tapi returnnya juga tinggi. Namun jika Anda mau return yang stabil, maka akan disarankan untuk mengambil reksa dana pendapatan tetap. (f)
 
Baca juga:
Memilih di Antara Investasi Reksa Dana, Deposito, atau Unit Link
10 Jenis Reksa Dana Untuk Investasi
Dibanding Pria, Wanita Lajang Lebih Berani Menginvestasikan Uangnya Untuk Berbisnis
 


Topic

#investasi

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?