Tips
The Best 10

13 Sep 2014

Sepuluh sepatu pilihan femina berikut ini sudah cukup untuk membuat Anda tampil fashionable sesuai tren.  

1.    SLIDE ON
Siapa  sangka, sandal tanpa tali belakang ala birkenstock ini bisa kembali dalam putaran tren. Biasanya, slide on memiliki satu atau dua strap sejajar maupun menyilang. Namun, sandal jenis ini berisiko tinggi untuk men-dress down busana Anda. Jadi,  perlu ekstra hati-hati saat Anda memadankannya agar tidak terlihat terlalu kasual. Trik paling mudah, pilih warna monokrom agar terlihat modern.

2.    SLIP ON
Popularitas sepatu model ini menanjak sejak masuknya merek Van’s di Indonesia. Bila tadinya Anda ragu mencobanya karena merasa terlalu dewasa, pilih detail lace atau motif agar terlihat sophisticated. Satu alasan lagi kenapa Anda harus memiliki slip on, yaitu sepatu ini penyempurna gaya Anda saat travelling agar nyaman dan tetap terlihat modis.

3.    STRAP
Model ini cukup klasik dan pantas dipadankan untuk busana apa pun. Pilih lebar strap yang medium, jika Anda memiliki punggung kaki yang kurang ramping. Eksplorasi material seperti mesh atau bulu pendek adalah solusi agar 3 strap Anda tidak terjebak di masa lalu.

4.    FLATFORMS
Sepatu ini adalah jawaban bagi penggemar flat yang ingin mendapatkan beberapa cm tambahan di atas tinggi normal Anda.  Agar tetap terlihat proporsional, sesuaikan ketebalan sol dengan ukuran tubuh Anda. Pilih ketebalan sol antara 3 - 5 cm jika ingin aman.

5.    OXFORD
Definisi tampil seksi perlahan berevolusi ke arah wanita kuat yang memiliki power serta berani menentukan pilihan. Tak mengherankan, wanita mulai menjadikan tren androgyny sebagai pilihan untuk terlihat seksi.   Saatnya bereksplorasi dengan detail cutout yang seksi atau aksen metalik untuk sentuhan glamor.

6.    SNEAKERS
Alasannya simpel. Gaya hidup sehat dan olahraga yang mulai menjadi lifestyle setahun belakangan membuat tren sporty look tetap bertahan. Jadi, Anda wajib memiliki sneakers minimal satu pasang.  Kombinasi motif dengan detail colorblock adalah kunci agar Anda tampil terdepan dalam tren.

7.    STILETTO
Sebelum Anda terlena oleh jajaran sepatu yang memanjakan kaki, latih kaki Anda agar tetap familiar dengan stiletto. Seakan tak ingin kehilangan kekuatan dan sihir seksinya, stiletto musim ini dilengkapi lilitan strap maupun garis desain berbentuk kurva.

8.    GEOMETRIC HEELS
Apa pun bentuknya: kotak, segitiga, ataupun persegi panjang, pastikan tinggi haknya medium. Warna neon atau metalik akan memberi kejutan manis untuk kaki Anda sekaligus menyemarakkan busana apa pun yang Anda pakai.

9.    MULES
Sempat absen beberapa masa dari putaran tren, kini saatnya mulai menjadi primadona baru. Pointy toe, warna monokrom, dan hak runcing adalah kriteria utama agar Anda   terlihat elegan dengan sepatu ini.

10.    TRANSPARENT
Makin banyak bagian yang terlihat melalui material transparan,  makin seksi penampilan Anda. Ini tidak hanya berlaku pada baju, tapi juga sepatu. Pilih sepatu yang menggunakan kombinasi material vinyl / mika, atau pilih hak akrilik yang tembus pandang. Pastikan modelnya minimalis agar terlihat modern.


MIRA MONIKA



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?