Tips
Main Motif Untuk Tubuh Berisi

2 Sep 2013


Masih mentok dengan little black dress di antara beragam motif karena Anda berbadan besar? Saatnya Anda membuka mata. Jangan biarkan bentuk badan menghalangi hasrat untuk tampil menggunakan motif keren.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum mencoba busana bermotif di antaranya:


1. Tentukan ukuran motif ideal Anda
Motif yang terlalu kecil atau terlalu besar malah  makin mengaksentuasi ukuran tubuh yang tidak ideal. Oleh karena itu, pilih  motif dengan ukuran sedang sehingga cukup jelas untuk dilihat bentuknya tanpa harus membuat siluet tubuh Anda tampak lebih besar.

2. Warna senada selalu lebih sedap dipandang

Permainan tabrak warna memang selalu seru dan berkesan dinamis. Namun, hati-hati   memilih kombinasi warna agar tidak terlalu ramai. Hindari memilih lebih dari 3 paduan warna dalam satu busana. Lebih baik  pilih warna yang senada sehingga bisa menghasilkan efek gradasi untuk menciptakan ilusi jenjang.

3. Hindari memilih bahan yang tebal  bertekstur ataupun mengilat

Sebaiknya pilih  material yang cukup berstruktur atau material yang ringan sesuai model busana. Bahan tebal seperti tweed dan wool rajut hanya akan membuat tubuh terlihat  makin bervolume. Bahan polyester   mengilat juga bukan pilihan yang  baik untuk menyamarkan ukuran tubuh. Jika kesan glamor yang ingin Anda cari, coba pilih busana dari material jacquard.

4. Cermati pilihan penempatan detail

Analisis terlebih dahulu, bagian tubuh mana yang lebih besar. Jika tubuh  Anda besar di bagian atas, hindari detail seperti pleats, rimpel, atau pita (bow) yang akan  makin menarik perhatian. Pilih penempatan detail pada bagian terbaik tubuh yang ingin Anda tonjolkan.

Setelah Anda memahami aturan umumnya, langkah selanjutnya adalah memilih siluet busana yang dapat menyeimbangkan proporsi tubuh. Berikut ini panduan memilih siluet busana bermotif sesuai tipe tubuh.

TIP

  1. Cobalah busana bermotif dengan 2 ukuran motif yang berbeda untuk membandingkan dan menentukan mana yang lebih pas dengan ukuran badan Anda.
  2. Kombinasikan dengan material polos untuk menghasilkan efek langsing yang maksimal. Gunakan bahan polos  warna gelap untuk mengamuflase bagian tubuh yang besar.
  3. Sesuaikan motif dengan kepribadian Anda. Bagi Anda yang feminin, motif floral tropis akan mencerahkan hari Anda. Untuk pencinta gaya etnik, bisa melirik motif tribal dengan warna-warna bumi, seperti cokelat, maroon, dan terakota. Untuk Anda yang ingin bereksperimen dengan gaya edgy maupun minimalis, motif grafis seperti garis vertikal, garis serong, dan kotak-kotak  warna monokrom  bisa menjadi pilihan jitu untuk tampil stylish.(f)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?