Tips
Gaya si Quirky

22 Jul 2014


Untuk sebagian orang, gaya berbusana Anda mungkin seperti menumpuk semua hal yang mungkin Anda miliki untuk dikenakan dan menjadi satu kesatuan yang unik dan berbeda. Gaya quirky yang menggabungkan banyak elemen pada penampilan, memungkinkan Anda menambah variasi dalam berbusana.

Pilihan Anda:
Berbagai pilihan motif dan tekstur, warna berani, juga aksesori.

Kelebihan:
Anda selalu jadi pusat perhatian!

Hati-Hati!
Bisa jadi Anda terlihat norak, jika tak pandai memadankan warna, motif, dan tekstur.

Tip Berbelanja:
Selain busana dengan penuh motif dan tekstur, perbanyak koleksi potongan basic untuk padu padan. Jika ingin membuat pernyataan dengan gaya, hindari mengenakan komplemen yang saling ‘berteriak’. Misalnya, jika Anda mengenakan kalung, jangan kenakan stocking  warna cerah atau bermotif ramai.  

Inspirasi Gaya:
  • Kelly Osbourne. Menjadi salah satu panelis dalam acara Fashion Police, Kelly Osbourne sering terlihat menampilkan gaya yang inspiratif.
  • Leandra Medine. Anda pasti suka blog www.manrepeller milik Leandra Medine. Blogger asal Amerika ini membahas padu padan eksperimental dalam tulisan bergaya bahasa kasual dan penuh humor. (f)


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?