Fashion Trend
Fashion KODE, It’s (Not Just About) K-Fashion!

25 Jul 2014

Selama 16-18 Juli 2014, 120 label fashion tampil di Fashion KODE 2014 yang diadakan di aT Center, Yangjae-dong, Seoul. Fashion KODE yang digelar dua kali setahun ini adalah eksebisi yang menggabungkan fashion dan budaya (Korea), sekaligus mengembangkan industri fashion Korea di dunia internasional.

Fashion KODE adalah program dari Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Korea, yang diselenggarakan bersama oleh Korean Creative Content Agency dan Council of Fashion Designers of Korea (CFDK).

“Fashion KODE kedua ini lebih besar dalam jumlah peserta pameran, juga jumlah buyer internasional yang datang,” ujar Lie Sang Bong, desainer senior Korea yang juga Ketua CFDK.

Menurut Lie, tahun ini setidaknya tercatat 400 buyer internasional di luar buyer domestik. Tiga buyer domestik utama juga hadir di acara ini, yaitu dari Hyundai Department Store, Lotte Department Store, dan Shinsegae.

Gabungan fashion dan budaya Korea yang mengglobal sangat terasa di acara pembukaan Fashion KODE. Boyband K-pop yang sedang hits, EXO, tampil menjadi model tamu. Meski yang datang hanya enam dari total 11 personel EXO, boyband imut ini sukses membuat kehebohan tersendiri, karena fans mereka rela antre berjam-jam sebelum acara mulai.
Tak heran suasana acara pembukaan mirip nonton konser K-pop—bedanya, di panggung EXO yang terdiri atas Chanyeol, Sehun, Tao, Lay, Chen, dan Kai hanya muncul tak lebih dari 10 menit saja.

EXO adalah brand ambassador Fashion KODE kali ini, bersama Bae Doona, aktris Korea yang sedang menetap di London. Doona pernah tampil dalam “Cloud Atlas” dan tahun depan akan muncul dalam “Jupiter Ascending.” Di acara pembukaan, Doona berhalangan datang.

Sebagian besar label/desainer yang berpartisipasi di acara ini adalah nama-nama baru, dengan desain yang stylish, bergaya urban dan menargetkan pasar internasional. Di antara mereka, terselip pula beberapa label/desainer yang rajin mengikuti eksebisi fashion internasional bergengsi di Paris, Milan maupun Berlin.

Fashion KODE kali ini juga makin meriah karena partisipasi dua desainer Indonesia yang termasuk ke dalam program Indonesia Fashion Forward dari Jakarta Fashion Week, Billy Tjong dan Patrick Owen. Billy dan Patrick juga menampilkan koleksi mereka di fashion show pada hari pertama—dan jadi bintang.

Karya Billy didominasi gaya sporty androgini. Namun dia juga menyelipkan karya dengan cutting feminin. Koleksi Billy juga  menampilkan prints dan lukisan yang dinamis.
Sementara Patrick juga menampilkan prints kolaborasinya dengan dua seniman muda Indonesia, Anton Ismael dan Tatiana Romanova Surya. Koleksinya sendiri bergaya urban couture dan dark romanticism, dengan elemen edgy dan androgini.

ZORNIA



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?