Cake & Cookies
Yoghurt Cupcake

29 May 2013

Bahan:
  • 250 g tepung terigu
  • 1 sdt baking powder
  • 200 g plastic icing *)
  • Pewarna kuning dan biru
  • 200 g mentega tawar
  • 150 g gula kastor **)
  • 3 butir telur ayam
  • 100 g yoghurt tawar/plain
  • 1 buah jeruk orange, parut kulitnya
  • Kertas cupcake
  • 1 sdm selai marmalade ***)
Cara Membuat:
  1. Ayak tepung terigu dan baking powder. Sisihkan.
  2. Bagi plastic icing ke dalam tiga bagian. Bubuhi pewarna kuning dan biru ke dua bagian adonan. Buat 24 bentuk telapak kaki bayi (dari warna icing yang dikehendaki). Sisihkan. Untuk sisanya, bentuk mengikuti diameter cetakan cupcake. Sisihkan.
  3. Kocok mentega dan gula menggunakan mixer berkecepatan sedang hingga pucat dan gula larut.
  4. Turunkan kecepatan mixer, masukkan telur satu per satu dan yoghurt sambil terus diaduk hingga rata.
  5. Masukkan kulit jeruk parut dan tepung. Aduk lipat menggunakan spatula karet hingga rata.  Jangan terlalu banyak diaduk. Cukup aduk hingga adonan tersalut rata.
  6. Sendokkan adonan ke dalam kertas cup cake hingga ¾ tinggi cetakan. Jika kertas cupcake Anda tidak kaku, letakkan dahulu kertas cupcake ini di dalam cetakan muffin.
  7. Memanggang: Panggang dalam oven panas bersuhu 180° C hingga matang (± 35 menit). Keluarkan.
  8. Setelah cupcake tidak panas, hiasi dengan plastic icing. Gunakan selai untuk saling merekatkan icing.
Untuk 12 buah

*)Plastic icing: Hiasan kue yang banyak ditemui di toko bahan kue.
**) Gula kastor: Atau caster sugar. Gula pasir dengan butir yang lebih halus (bukan gula bubuk). Disukai karena lekas larut saat dikocok.
***) Selai marmalede: Berupa selai jeruk dengan potongan kulit jeruk di dalamnya. Bisa juga diganti  dengan selai rasa lain.



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?