Cake & Cookies
No-Bake Brownie Mousse

30 Jun 2015

Modifikasi berupa mousse dan biskuit rasa brwonies.

Bahan:

Biskuit:

  • 100 g biskuit susu1
  • 75 g kenari, panggang, cincang
  • 50 ml susu kental manis
  • 1 sdm cokelat bubuk
  • ¼ sdt garam
  • 100 g cokelat masak pekat (dark chocolate)
Mousse:
  • 150 g cokelat masak pekat (dark chocolate)
  • 1 butir telur ayam
  • 1 kuning telur
  • 210 g krim kental/ heavy cream
  • 60 g gula bubuk
Lapisan 3:
  • 100 g kacang pistachio, panggang, cincang
  • 100 g stroberi, potong-potong
Cara Membuat:
  1. Biskuit: Campur semua bahan kecuali cokelat pekat. Sisihkan.
  2. Tim cokelat hingga meleleh. Masukkan ke dalam adonan biskuit, aduk rata.
  3. Tuang ke dalam loyang ukuran 20x20 cm yang telah diolesi kertas roti dan diolesi mentega. Tekan-tekan menggunakan spatula karet hingga rata.
  4. Tutup permukaannya dengan plastik lengket (cling wrap). Simpan di lemari es selama ± 1 jam. Keluarkan. Potong dadu 1 cm.
  5. Mousse: Tim cokelat hingga meleleh. Angkat. Masukkan telur, aduk rata. Sisihkan.
  6. Kocok krim bersama gula menggunakan mixer hingga mengembang. Campur krim ke dalam cokelat leleh sambil diaduk lipat menggunakan spatula karet hingga rata. Pindahkan ke dalam kantong segitiga.
  7. Penyajian: Masukkan potongan brownies hingga ¼ tinggi gelas. Masukkan pistachio dan stroberi. Semprot dengan mousse.
  8. Dinginkan hingga saat penyajian.(f)

Untuk 8 porsi


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?