Drinks & Ice Cream
Manisan Kolang-Kaling

4 Oct 2013

Bahan:
  • 1 kg kolang-kaling
  • 5 lembar daun bambu
  • 1½ kg gula pasir
  • 500 ml air
  • 10 lembar daun jeruk
  • ½ sdt garam
  • 5 tetes pewarna makanan merah/hijau
Cara Membuat:
  1. Cuci kolang-kaling dengan daun bambu sambil diremas-remas hingga bagian lendir hilang. Tiriskan.
  2. Campur kolang-kaling dengan 500 g gula pasir hingga rata. Diamkan hingga gula meresap (± 1 malam).
  3. Rebus sisa gula bersama air, daun jeruk, garam, dan pewarna hingga mendidih. Masukkan kolang-kaling. Aduk di atas api kecil hingga warnanya meresap. Angkat.
  4. Setelah tak panas, simpan di lemari es hingga saat penyajian.
Untuk 1 kg


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?