Snacks
Resep Putu Sokok

7 May 2018



Foto : Dok. Feminagroup

Bahan:

  • 250 g beras ketan putih, cuci bersih
  • 200 ml santan kental dari ½ butir kelapa parut
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1½ sdt garam
  • 200 g kelapa parut setengah tua

Tumbuk bersama, peras:

  • 20 lembar daun suji
  • 5 lembar daun pandan
  • 2 sdm air

Cara Membuat:

  1. Kukus ketan dalam dandang panas selama 10 menit, angkat. Sisihkan.
  2. Didihkan santan bersama daun pandan dan 1 sdt garam. Masukkan ketan kukus, aduk rata. Masak hingga santan terserap habis, tuangi air daun suji, aduk rata. Angkat.
  3. Kukus dalam dandang panas selama 30 menit hingga matang, angkat.
  4. Masukkan ketan ke dalam cetakan kue putu (bambu berbentuk tabung sepanjang 5 cm, berdiameter 2½ cm). Tekan dan padatkan adonan, keluarkan dari cetakan. Lakukan terus hingga adonan habis. Sisihkan.
  5. Campur kelapa parut dengan sisa garam, aduk rata. Kukus dalam dandang panas selama 10 menit, angkat. Sisihkan.
  6. Gulingkan kue putu ke dalam kelapa parut hingga tersalut rata. Sajikan. (f)

Untuk 30 buah 

Baca Juga:

Resep Red OJ, Minuman Bervitamin C Tinggi!
Resep Es Melon Jeruk Nipis



Topic

#resep

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?