Recipes
Pari Terung Asam Pedas

4 Apr 2012

Bahan:
  • 300 g daging ikan pari, potong 6 bagian, lumuri dengan 3 sdm air jeruk nipis hingga rata, sisihkan
  • 3 cm jahe, kupas, memarkan 
  • 3 cm kunyit, kupas, memarkan
  • 2 cm lengkuas, kupas, memarkan
  • 1 batang serai, ambil bagian putih, memarkan
  • 500 ml air
  • 6 buah terung hijau untuk lalapan, belah empat
  • 4 mata asam kandis 1)
  • 2 sdm Kecap Black Gold
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt gula pasir
  • 1 buah tomat merah, belah dua, iris tipis
  • 3 batang daun kemangi
Bumbu, haluskan:
  • 10 buah bawang merah, kupas, iris tipis
  • 4 siung bawang putih, kupas, iris tipis
  • 10 buah cabai merah
  • 6 buah cabai rawit merah
Cara Membuat:
  1. Di dalam panci, campur ikan pari, jahe, kunyit, lengkuas, serai, bumbu tumbuk, dan air, aduk rata. Masak dengan api sedang sambil sesekali diaduk hingga ikan matang dan air menyusut hingga setengah dari jumlah semula.
  2. Masukkan terung, asam kandis, Kecap Black Gold, garam, dan gula pasir, aduk rata. Masak kembali dengan api kecil hingga terung lunak.
  3. Tambahkan tomat merah dan daun kemangi, aduk rata. Masak sejenak hingga daun kemangi layu, angkat.
1) Asam kandis: Buah yang asam dan dipakai untuk member rasa asam khas pada masakan Sumatera. Setelah dikeringkan, bentuknya bulat agak pipih, berwarna hitam. Dijual di pasar tradisional. Jika tak ada dalam persediaan, ganti dengan asam jawa. (f)

Untuk 6 porsi



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?